Pantai Kedung Tumpang, Pesisir Indah Tulungagung dengan Kolam Alami

Berkat kolam alami ini, Pantai Kedung Tumpang menjadi sangat populer. Penduduk setempat menyebut ceruk dengan kedung, airnya berwarna hijau kebiruan.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Pantai Kedung Tumpang adalah merupakan kawasan pesisir pantai yang berada di Desa Pucanglaban, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Pantai ini dikelilingi oleh panorama alam yang sangat indah, dengan tebing dan karang-karang terjal yang menjorok ke laut. Terdapat beberapa ceruk di permukaan karang berbentuk kolam. Ukurannya cukup besar dan luas sehingga dapat digunakan untuk berenang.

Berkat kolam alami ini, Pantai Kedung Tumpang menjadi sangat populer di kalangan wisatawan. Penduduk setempat menyebut ceruk tersebut dengan kedung atau lubuk atau bagian sungai yang dalam. Airnya berwarna hijau kebiruan, sesekali dengan gradasi warna kuning jika dilihat dari atas tebing pada waktu-waktu tertentu. Bentuknya yang berbeda dan tidak beraturan membuatnya semakin menarik untuk dijadikan sebagai objek berfoto.

(blogkulo.com)

Posisi kolam yang cukup rendah membuatnya mudah diterjang ombak dan membuat air di dalamnya terus bergejolak. Buih-buih air berwarna putih mungkin akan terlihat sebagai akibat dari guyuran ombak. Namun jika air laut sedang surut, air di dalam kolam akan cenderung lebih tenang. Para wisatawan yang berkunjung pun dapat berendam dan menikmati hari di kolam ini. Tapi tetap pastikan untuk selalu berhati-hati.

Menuju kolam alami sangat sulit, wisatawan diharuskan untuk memanjat tebing dan karang-karang terjal. Meskipun sudah disediakan tali untuk membantu wisatawan memanjat tebing, namun tetap saja perjalanan akan sangat sulit. Selalu berhati-hati dan pastikan untuk mengenakan sepatu yang nyaman. Bagi yang tidak kuat menanjak, disarankan untuk tidak naik karena cukup berbahaya. Masih banyak spot menarik lain di tempat ini.

(ksmtour.com).

Salah satunya adalah sudut pantai yang dikelilingi oleh tebing tinggi. Wisatawan dapat berfoto di atas tebing dengan latar belakang pantai, atau di bawah dengan latar belakang siluet tebing yang kontras dengan warna langit. Bibir pantai yang diselimuti oleh karang juga dapat menjadi spot menarik. Jika beruntung, wisatawan dapat menyaksikan kerang-kerang laut yang terjebak diantara genangan air yang diapit karang.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU