Penggemar Hello Kitty? Anda Harus Coba Bepergian Menggunakan Kereta Cepat Ini

Setuju jika kereta cepat Hello Kitty ini juga ada di Indonesia?

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Kereta cepat Hello Kitty di Taiwan. Foto ini berasal dari CNN.

Setelah tahun 2013 lalu Hello Kitty muncul pada maskapai penerbangan Taiwan Eva Air. Kini Hello Kitty hadir lagi dalam kereta cepat Taiwan. Dilansir dari Taipe Times, tokoh kartun yang lucu ini terlukis pada gerbong kereta dengan rute Taipei dan Taitung. Sejumlah 200 fans Hello Kitty di Taiwan memenangkan tiket empat jam perjalanan dari Taiwan Utara menuju ke Taiwan Selatan dalam acara peresmian kereta cepat ini.

Hello Kitty benar-benar mendominasi di seluruh bagian kereta. Tidak hanya bagian gerbong luar kereta saja, bagian dalam kereta juga dipenuhi dengan gambar Hello Kitty. Anda akan melihat gambar kucing yang terkenal ini di berbagai pojok. Hello Kitty muncul pada penutup sandaran kepala, tempat makan, kereta makanan, dan terlukis pada dinding-dinding kereta. Masinis tampil dengan seragam berbeda. Mereka menggunakan seragam dan topi dengan karakter Hello Kitty yang didisain khusus.

Mengundang para fans Hello Kitty mengikuti pembukaan pengoperasian kereta cepat Hello Kitty ternyata membawa dampak negatif. Kegilaan fans pada Hello Kitty mendorong mereka untuk mengambil penutup sandaran kepala bermotifkan Hello Kitty. Taipe Times melaporkan sejumlah 328 penutup sandaran kepala motif Hello Kitty dicuri fans.

Pihak kereta cepat Hello Kitty bekerja sama dengan maskapai penerbangan EVA Air, Taiwan Railways Administration (TRA), dan Sanrio Taiwan untuk menarik wisatawan Asing. Lukisan Hello Kitty pada 8 gerbong kereta mencerminkan pemandangan tempat wisata yang berbeda di berbagai negara seperti  Taipei, Asia, Australia, Eropa, Afrika, Amerika Utara dan Selatan, dan Kutub Utara dan Selatan.

Foto diambil dari travelweds

Kereta cepat Hello Kitty jalur Taipei dan Taitung ini telah beroperasi pada 25 Maret 2016. Sejumlah 376 disiapkan untuk para penumpang. Pada 29 Maret 2016, jalur Taipei dan Hualien baru akan dioperasikan. Stasiun Shulin Taipe dan Zhiben Taitung sendiri akan dibuka pada 21 April 2016. Nantinya, kereta cepat Hello Kitty akan rutin beroperasi setiap hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.

Tak bisa dipungkiri, Hello Kitty memang mendominasi. Sejak kemunculannya di tahun 1974, Hello Kitty menjadi salah satu maskot favorit gadis di dunia. Karakter kucing ini juga memiliki banyak fans di Indonesia. Setujukah Anda jika Hello Kitty hadir di kereta Indonesia?

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU