Baru-baru ini Airbus memamerkan desain terbaru dari kabin pesawatnya di Aircraft Interior Expo di Hamburg, Jerman. Hati-hati, konsep desain terbaru ini dapat membuat Anda betah dan selalu ingin naik pesawat jika bepergian!
Di event pameran interior pesawat terbesar itu, Airbus menawarkan pengalaman merasakan konsep dan desain terbaru kepada pengunjung. Dan hasilnya, banyak pengunjung yang mengaku tertarik untuk naik pesawat ini karena konsep terbarunya yang berbeda dari yang lain.
Jika biasanya, naik pesawat akan terasa lelah dan membosankan karena dekatnya jarak antar kursi dan sempitnya ruang gerak kaki, maka desain terbaru Airbus hadir untuk memperbaikinya.
Dalam situs resminya, Airbus menyebutkan konsep ini dinamakan Airspace. Saat pertama kali masuk, Anda sudah dapat merasakan perbedaannya, di mana lampu pesawat yang biasanya berwarna puti, kini didesain dengan beragam warna yang dapat berubah sesuai dengan mood. Luas kursinya pun terasa lebih longgar, meski di kelas ekonomi sekalipun.
Sepintas, desain ini memberi kesan modern dan elegan. Ketika pesawat lepas landas, penumpang dapat duduk dengan lebih nyaman, karena luas kursi di airbus memiliki luas 18 inci, sedikit lebih lebar dibanding kursi penumpang di pesawat boeing pada umumnya.
Saat jam tidur tiba, lampu LED di kabin akan berubah warna ungu kebiruan, yang dapat membantu penumpang untuk rileks dan tertidur, sedangkan saat jam makan, lampu akan berubah warna menjadi oranye untuk menambah nafsu makan. Perubahan warna lampu di kabin ini pun sangat cocok dengan konsep dan nama airspace.