Siap-siap, Telah Hadir Sekolah Travel Influencer, Tertarik?

Travel Influencer telah menjadi pekerjaan populer di kekinian. Bahkan kini sudah ada pula sekolah travel influencer yang akan semakin mengasah dan memantapkan karier gemilang Anda, tertarik?

SHARE :

Ditulis Oleh: Himas Nur

Suka jalan-jalan dan mengabadikan setiap momen jalan-jalan Anda? Maka kini saatnya Anda untuk menjadi seorang travel influencer!

Influencer telah menjadi pekerjaan populer di kekinian. Terlebih bagi Anda yang senang jalan-jalan serta menikmati keindahan dan aware terhadap kekayaan alam kita. Maka menjadi influencer, khususnya travel influencer bukan tidak mungkin lagi.

Baca Juga: Terkuak, Influencer dan Travel Blogger Sering Unggah Foto Palsu 

Namun tahukah Anda, bahwa kini Anda tak perlu autodidak dalam memelajari setiap hal yang perlu dimiliki oleh seorang travel influencer.

Pasalnya, kini ada pula sekolah yang khusus untuk mengajarkan seseorang menjadi seorang travel influencer. Kedua sekolah tersebut yakni Conde Nast Social Academy dan Yiwu Industrial & Commercial College. 

Sekolah Travel Influencer

sekolah unik (Foto/Mashable.com)

Conde Nast di Italia merupakan raksasa media yang memiliki berbagai majalah maupun situs gaya hidup, mulai dari Vogue, Vanity Fair dan The New Yorker.

Akhir tahun 2017 silam, Conde Nast membuka program Social Academy yang merupakan sebuah sekolah khusus untuk memberikan pelatihan cara menjadi influencer.

Dilansir dari WWD, Chief Executive Officer Conde Nast Italia, Fedele Usai, berpendapat bahwa calon influencer potensial harus dididik sejak dini. Sehingga influencer akan lebih terlatih dan profesional. Hal ini juga bertujuan untuk menghindari image buruk infuencer yang mempromosikan produk hanya karena dibayar.

Selanjutnya ada Yiwu Industrial & Commercial College. Sekolah yang berada di Shanghai, China ini telah membuka kelas modelling dan etiquette yang akan mengajarkan Anda semua hal penting terkait media sosial.

Inspirasi dari Travel Influencer

Bila Anda masih bingung seperti apa sih sebenarnya travel influencer tersebut, berikut ini ada beberapa potret milik Kadek Arini yang bisa jadi inspirasi Anda untuk menjadi travel influencer yang hakiki.

Kadek Arini ketika berada di Bagan, Mandalay, Burma (Foto/@kadekarini)

Kadek Arini ketika berada di Universal SStudio Osaka, Jepang (Foto/@kadekarini)

Kadek Arini ketika berada di GUnung Api Purba Nglanggeran (Foto/@kadekarini)

Baca Juga: Berapa Pajak bagi Travel Blogger yang Harus Dibayarkan?

Kadek Arini ketika berada di Pulau Komodo (Foto/@kadekarini)

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU