Sandiaga Uno Ingin Anak Sekolah Diliburkan Saat Asian Games

Meski ingin anak sekolah diliburkan saat Asian Games, Sandiaga ingin mereka tetap diberi tugas yang berkaitan dengan kegiatan Asian Games itu.

SHARE :

Ditulis Oleh: Shabara Wicaksono

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, sebaiknya anak sekolah diliburkan saat Asian Games 2018 pada Agustus mendatang. Namun, Sandiaga ingin mereka tetap diberi tugas yang berkaitan dengan kegiatan Asian Games itu.

Sandiaga ingin anak sekolah diliburkan saat Asian Games. (Foto/Kompas.com).

Baca juga: 5 kedai martabak paling direkomendasikan di Jakarta.

“Saat Asian Games, kami tidak ingin mengambil risiko jadi kami memberikan rekomendasi untuk meliburkan dan memberikan tugas pada siswanya,” ujar Sandiaga di GOR Bulungan, seperti yang dikutip dari Kompas.com, Rabu (4/4/2018).

Tugas yang dimaksud Sandiaga adalah semacam peliputan sederhana untuk dituangkan dalam karya tulis. Siswa bisa membuat tulisan tentang olahraga dalam Asian Games dan pengalaman mereka bertemu atlet.

Baca juga: Sandiaga ingin hidupkan kembali wisata balai kota, ini idenya.

“Mereka juga didorong untuk selfie sama atlet. Itu dijadikan salah satu kenang-kenangan,” kata Sandiaga.

Dia mengatakan rekomendasi akan mulai disebarkan kepada sekolah-sekolah jelang test event Asian Games yang akan dilakukan pada sekitar Mei atau Juni 2018.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU