Cantik, Ini Pesona Destinasi Perbatasan Indonesia-Timor Leste yang Jarang Terekspos

Inilah 3 destinasi wisata Perbatasan Indonesia-Timor Leste yang patut kita semua banggakan. Sesekali cobalah mampir ke 3 destinasi ini jika ke NTT.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Di masa lalu, Indonesia dan Timor Leste memang memiliki hubungan yang kurang baik. Namun tahukah Anda ternyata kawasan perbatasan Indonesia dan Timor Leste di Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur ternyata memiliki pesona yang luar biasa yang jarang orang tahu.

Hanya warga sekitar dan beberapa wisatawan saja yang mengetahui potensi kecantikan daerah perbatasan tersebut. Lalu seperti apa keindahan daerah perbatasan Indonesia-Timor Leste ini? Berikut ini foto-fotonya.

1. Teluk Gurita dengan pemandangan ala Eropa

Keindahan Teluk Gurita. Foto dari IG @guptawijaya

Teluk Gurita ini memang elok dipandang, sangat cocok jadi latar berfoto.

Teluk ini sendiri berjarak sekitar 18 kilometer dari Atambua. Meskipun di sini lebih banyak pohon yang daunnya mengering, tapi udaranya sangat sejuk. Tak jarang banyak wisatawan yang melewati jalan ditepi Teluk Gurita ini pun menyempatkan diri untuk berfoto di sini.

Baca juga: Mengerikan, Gunung Api Batu Tara NTT Ini Meletus Tiap 20 Menit Sekali

2. Kolam Susuk yang instagenik

Kolamnya kadang terlihat putih. Foto dari IG @rezhambatu

Nama kolam ini memang sedikit unik, konon warga setempat percaya bahwa kolam yang ada diperbatasan Indonesia-Timor Leste ini memiliki khasiat untuk membuat lawan jenis terpikat.

Anda bisa menemui pepohonan yang unik untuk berfoto di sini. Foto dari IG haymienn

Dinamai Susuk karena airnya putih seperti air susu. Kebetulan tanah yang ada disekitarnya memang berwarna putih sehingga saat siang hari pantulan warna air di perairan ini berwarna putih seperti air susu. Namun ada pula yang bilang jika kolam ini dinamai dengan Kolam Susuk karena kolam ini dikelilingi oleh hutan bakau yang banyak nyamuknya. Nyamuk sendiri dalam bahasa daerah disebut ‘susuk’.

Objek wisata Kolam Susuk berada di Desa Dualaus sekitar 17 kilometer arah utara dari Kota Atambua.

Baca juga: Kecantikan Misterius Fulan Fehan dan Benteng Tujuh Lapis, Nusa Tenggara Timur

3. Pasir Putih

Lihatlah, pantai ini memiliki pasir berwarna putih. Foto dari IG  @nnapriani

Seperti namanya, di sini Anda bisa melihat pantai dengan pasir yang berwarna putih favorit wisatawan.

Meskipun berada di perbatasan namun destinasi ini memiliki fasilitas yang lengkap dengan kamar mandi dan arena bermain. Sesekali cobalah ke sini saat ke NTT atau saat berkunjung ke Atambua dan Belu.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU