Kata Mereka Tentang Keseruan dan Kemeriahan Prambanan Jazz 2017

Mengintip keseruan dan kemeriahan Prambanan Jazz 2017, begini kata mereka yang sudah nonton langsung.

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Sudah hari ketiga sejak gelaran Prambanan Jazz digelar tanggal 18 Agustus 2017 lalu. Meski banyak juga penonton yang hanya memilih satu hari tertentu untuk bisa menikmati Prambanan Jazz 2017, tapi tak sedikit juga yang sengaja membeli tiket terusan untuk menikmati pertunjukan Prambanan Jazz 2017 selama tiga hari penuh. 

Disela-sela kemeriahan Prambanan Jazz 2017, tim Phinemo sempat berbincang dengan beberapa penonton tentang kesan mereka pada event ini:

Setia menonton Prambanan Jazz dari tahun lalu

Potret kemeriahan Prambanan Jazz 2017 hari pertama. Foto oleh Rizqi Y/Phinemo

“Ini tahun kedua menonton Prambanan Jazz, cuma bedanya tahun lalu cuma mengejar nonton Boyz II Men,” cerita Valentino Yoga (20), penonton asal Jogja. 

Valentino Yoga iin merupakan salah satu penonton beruntung karena bisa masuk area Prambanan Jazz 2017 lewat jalur Invitation. Meski sudah dua kali nonton Prambanan Jazz, tapi baru tahun ini Valentino Yoga bisa nonton seluruh rangkaian Prambanan Jazz 2017 sampai selesai. Karena tahun sebelumnya memang dia cuma nonton Boyz II Men saja. 

Untuk perhelatan Prambanan Jazz 2017 ini, Valentino mengaku menunggu-nunggu penampilan dari grup band Naif dan Sarah Brightman.

Dan kalau boleh request bintang tamu, Valentino Yoga berharap di Prambanan Jazz 2018 nanti mendatangkan John Meyer sebagai bitang tamu utama. 

“Asyik, penonton benar-benar dimanjakan dengan bintang tamu dan artis yang datang. Kalau dilihat dari harga tiketnya sudah pas, tidak kemahalan,” ungkap Valentino Yoga. 

Tak puas hanya nonton sehari di Prambanan Jazz 2016

Elia, penonton yang datang dari Jakarta. Foto oleh Phinemo/Rizqi Y

“Tahun lalu aku sudah nonton, tapi cuma sehari dan itu pas hari terakhir. Karena ketagihan, tahun ini nonton full tiga hari sampai selesai. Dan karena sudah kehabisan beli tiket online, jadi beli tiketnya on the spot,” Elia Aisyah Sri Haryani (20), penonton asal Jakarta memulai percakapan santai dengan Phinemo. 

Karena ingin mengikuti semua pertunjukan yang digelar di Prambanan Jazz 217 ini, Elia rela antre untuk mendapatkan tiket langsung di tempat penjualan tiket on the spot. 

Menurutnya, Prambanan Jazz 2017 ini lebih meriah dari tahun lalu. 

Saat ditanya siapa bintang tamu yang paling ditunggu, Elia menjawab dengan penuh semangat,

“NAIF! Aku nunggu penampilan Naif!” 

Selain itu, Elia juga berharap agar di Prambanan Jazz 2018 nanti ada penampilan dari Maliq D’Essential, Mocca dan juga Kenny G. 

Elia juga tak segan memberikan apresiasinya untuk panitia. 

“Panitianya sudah keren, Penataan tempatnya oke. Cuma sayangnya masih kurang tempat sampah, terutama di area dekat panggung. Karena kan banyak yang jajan terus makanannya di bawa ke sini, jadi perlu dikasih tempat sampah yang banyak,” saran Elia. 

Pengalaman pertama nonton Prambanan Jazz

Faunia yang jauh-jauh datang ke Jogja demi Prambanan Jazz. Foto oleh Rizqi Y/Phinemo

“Ini pengalaman pertama nonton Prambanan Jazz. Keren banget, karena saat kita nonton artis sedang tampil, kita juga bisa nonton Candi Prambanan. Dan satu lagi, list artisnya itu lho, keren-keren banget,”  cerita Faunia Adel Ardiane (20), penonton asal Jakarta yang nampak antusias saat berbincang dengan tim Phinemo. 

Faunia terlihat sangat antusias saat ditanya tentang kesan-kesannya setelah nonton Prambanan Jazz 2017 secara langsung di Candi Prambanan. 

Gadis asal Jakarta ini jauh-jauh ke Jogja demi bisa melihat penampilan penyanyi favoritnya yaitu Kahitna. Selain itu, dia juga berharap supaya tahun depan panitia Prambanan Jazz 2018 bisa menghadirkan Mocca, Sheila On 7 dan juga Kenny G. 

“Kesan lain dari Prambanan Jazz 207, panitianya oke. Penataan areanya bagus. Tapi mungkin harus lebih konsen ke kebersihan juga ya,” saran Faunia untuk panitia penyelenggara Prambanan Jazz 2017. 

Berharap ada Coldplay di panggung Prambanan Jazz tahun depan

Arif Putra saat berfoto dengan Tompi. Foto oleh Rizqi Y/Phinemo

“Sudah dua kali nonton Prambanan Jazz, tapi yang tahun ini bisa nonton full tiga hari. Dan yang pasti untuk tahun ini paling ditunggu jelas Raisa dan Isyana,” jelas Arif Putra (19), penonton asal Jogja. 

Menurut Arif, penyelenggaraan Prambanan Jazz 2017 ini sudah bagus dan tertata rapi. Dari mulai pemilihan bintang tamu sampai harga tiket yang cukup bersahabat untuk penonton. Kalau dibandingkan tahun lalu, kemeriahan Prambanan Jazz 2017 ini tidak kalah, bahkan bisa dibilang lebih meriah karena dilaksanakan selama tiga hari. 

“Tahun depan harusnya ada Coldplay. Tapi nggak tahu, Coldplay itu bisa masuk nggak di musik jazz,” harapan Arif Putra. 

 

Ekspektasi vs Realita Prambanan Jazz 2017

Reski Aprianti yang datang jauh dari Jakarta. Foto oleh Rizqi Y/Phinemo

Satu kata untuk Prambanan Jazz 2017 menurut Reski Aprianti (23) adalah KEREN! Bahkan Reski yang datang jauh-jauh dari Jakarta bercerita bahwa ekspektasinya tentang Prambanan Jazz 2017 lebih dari yang dibayangkan. 

“Keren! Sangat puas, karena memang ekspektasiku terjawab sudah. Bahkan lebih dari apa yang sudah aku bayangkan sebelumnya,” jelas Reski Aprianti. 

Penonton yang sudah mengantongi tiket terusan tiga hari ini mengatakan bahwa dirinya menunggu penampilan dari Ada Band, Shane Filan dan pastinya Tulus. 

Sebagai masukan untuk panitia, dia berharap agar tahun depan bisa menghadirkan band-band luar negeri yang memang sedang hits. Jadi akan makin banyak anak muda yang tertarik untuk nonton Prambanan Jazz ini. 

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU