Pasca Kebakaran Gililawa Darat, Wisatawan Masih Bisa Berkunjung ke Sana

Biasanya, selain snorkeling, trekking menjadi aktivitas favorit di Gililawa. Dari atas bukit, wisatawan bisa menyaksikan pemandangan yang indah dan berfoto. Namun, pasca kebakaran gililawa, wisatawan tak melakukan trekking hingga puncak.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Gili Lawa Taman Nasional Komodo (TNK), Nusa Tenggara Timur ( NTT) terbakar pada Rabu (1/8/2018) malam sekitar pukul 19.00 WITA. Hingga kini, polisi masih memeriksa penyebab perkara kebakaran yang menimpa hutan di area Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur tersebut.

Baca juga: Keindahan Gili Lawa sebelum terdampak kebakaran

Keindahan bentang alam Gili Lawa (Foto/Liputan 6)

Dilansir dari kompas.travel, usai terjadi peristiwa kebakaran yang melanda Gililawa Darat, Kepala Balai Taman Nasional Komodo, Budhy Kurniawan menjelaskan para wisatawan masih berkunjung ke sana. Beberapa kapal wisata masih terlihat bersandar.

Biasanya, selain snorkeling, trekking menjadi aktivitas favorit di Gililawa. Dari atas bukit, wisatawan bisa menyaksikan pemandangan yang indah dan berfoto. Namun, pasca kebakaran Gililawa, wisatawan tak melakukan trekking hingga puncak.

“Kalau trekking di lokasi area kebakaran, memang hari ini tidak ada aktivitas wisatawan yang naik ke atas. Karena melihat memang kondisinya sekarang terbakar, dan biasanya orang mau lihat pemandangan dari atas (bukit),” kata Budhy dilansir dari sumber yang sama.

Budhy pun menuturkan, meski telah terjadi kebakaran, pihak Taman Nasional Komodo tidak akan menutup area Gililawa Darat untuk wisatawan. Wisatawan yang datang ke Gililawa Darat bisa melakukan aktivitas lain seperti snorkeling.

Kebakaran hutan di area taman nasional Komodo NTT (Foto/Media Indonesia)

Dikabarkan bahwa kebakaran menghanguskan wilayah savana mencapai 10 hektar. Kebakaran ini mulai ditelisik oleh polisi dan menghasilkan 11 orang yang kini tengah diperiksa. Dipastikan dari peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa.

Baca juga: Berita terbaru terkait hutan gili lawa yang dilahap si jago merah

Peristiwa ini tentu sangat disayangkan, sebab Gili Lawa merupakan salah satu destinasi wisata yang memiliki keindahan bentang alam yang menakjubkan dan merupakan salah satu kekayaan alam Indonesia.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU