Panas! Begini Festival Makan Cabai Terbanyak di Dunia

Yang tidak suka makanan pedas jangan coba-coba lihat foto-foto kemeriahan festival makan cabai terbanyak di dunia ini. Dijamin bikin nyali ciut.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Indonesia memang surganya makanan pedas. Mie dengan 200 cabai, seblak Jeletet, hingga hidangan geprek adalah hidangan yang biasanya disantap para pencinta makanan pedas untuk menguji nyali mereka. Uniknya, di China ada sebuah kompetisi unik untuk para pencinta makanan pedas dengan Festival Makan Cabai Terbanyak di Dunia.

Festival Makan Cabai Terbanyak di Dunia ini diselenggarakan di Ningxiang, China pada hari Minggu (8/7/2018) yang lalu.

Pesertanya banyak Ada juga yang menang. Foto/china news service

Dalam lomba makan cabai ini,  para peserta ditantang untuk makan cabai sebanyak-banyaknya dalam waktu secepat-cepatnya.

Baca juga: 7 Kuliner Pedas Milik Artis, Mana yang Paling Juara?

Lomba ini digelar di dalam kolam renang yang telah diisi dengan cabai yang banyak sehingga terlihat mengambang memenuhi kolam renang.

Para peserta lomba yang kepedasan. Foto/china news service

Terlihat para peserta lomba memakan cabai mentah di dalam piring yang telah disediakan panitia. Mereka terlihat sangat menikmati, tapi ada pula yang tersiksa memakan cabai yang disediakan dan menangis.

Dalam kompetisi ini pemenang mampu melahap 50 cabai dalam waktu satu menit.

Peserta lomba yang tiduran di dalam arena lomba. Foto/china news service

Baca juga: Ini 5 Menu Sarapan Paling Menjijikkan di Dunia, Berani Coba?

Lomba yang ekstrem ini selalu digelar setiap tahunnya di China dan menjadi daya tarik wisata tersendiri. Anda mau mencobanya? Tunggu tahun depan ya!

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU