Menginap di Hotel Saat Terjadi Kerusuhan, Ini yang Harus Dilakukan

Agar tetap nyaman, aman, dan selamat ketika menginap di hotel saat terjadi kerusuhan ada baiknya memperhatikan tips-tips berikut ini.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Beberapa waktu lalu di Ibukota Jakarta sempat terjadi kerusuhan pasca pengumuman Pemilu 2019. Kerusuhan yang terjadi pada 21-22 Mei 2019 tersebut membuat suasana Kota Jakarta yang biasanya tenang menjadi mencekam. Para pengunjung hotel yang berada di sekitar lokasi kerusuhan pun sangat ketakutan dan was-was akan keselamatannya.

Agar tetap selamat ketika menginap di hotel saat terjadi kerusuhan ada baiknya memperhatikan tips-tips berikut ini.

1. Tetap Berada di Kamar Hotel

Sangat dianjurkan untuk tetap berada di dalam kamar hotel saat terjadi kerusuhan. Tundalah rencana anda untuk berjalan-jalan atau keluar dari hotel saat kerusuahan berlangsung untuk menjaga keselamatan diri sendiri. Tunggu hingga kerusuhan mereda dan kondisi benar-benar aman untuk berpergian.

2. Lakukan Room Service

Sebisa mungkin jangan sampai keluar kamar saat kerusuhan masih berlangsung. Jika lapar manfaatkan layanan room service dari pihak hotel. Selama kerusuhan masih memanas sangat tidak aman untuk keluar kamar karena resiko akan serangan teroris yang berhasil menyusup ke dalam hotel mungkin saja terjadi.

3. Matikan Lampu Kamar dan Tutup Gorden

Sangat penting bagi anda untuk mematikan lampu hotel dan menutup rapat akses menuju kamar hotel anda saat kerusuhan masih berlangsung. Buat seolah-olah kamar anda tidak berpenghuni sehingga terhindar dari target kerusuhan. Kamar hotel yang ramai dan menunjukkan tanda-tanda kehidupan seringkali menjadi target kerusuhan dari pihak-pihak tak bertanggungjawab.

4. Dengarkan Intruksi Pihak Hotel

Semua pengelola hotel selalu berupaya untuk menjaga kenyamanan dan keamanan dari tamu-tamunya yang menginap. Anda sebagai tamu yang menginap ada baiknya terus mendengarkan semua instruksi dari pihak pengelola hotel agar tetap nyaman serta aman.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU