Jl. Badrawati, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah
Candi Borobudur adalah salah satu peninggalan paling berharga yang dimiliki Indonesia saat ini. Candi Borobudur yang menjadi Candi Buddha terbesar di dunia ini memiliki luas kawasan sekitar 2.500 meter persegi.
Senin (7/8), Candi Borobudur kembali menjadi perbincangan hangat masyarakat Indonesia nih. Hal tersebut karena adanya pengunjung candi yang nekat memanjat candi untuk mendapatkan spot foto yang menarik. Padahal Balai Konservasi Borobudur (BKB) udah melarang pengunjung untuk memanjat, menginjak, ataupun mengambil candi yang ada di kawasan Candi Borobudur.
Pengunjung tersebut cuek aja foto di atas salah satu candi, padahal sudah diperingatkan oleh pengunjung lain kalau tidak boleh menginjak dan memanjat candi, bahkan turis mancanegara juga sudah mengingatkan.
Padahal sebenarnya, tanpa harus memanjat candi-pun, Kamu bisa lho mendapatkan spot foto yang instagramable di kawasan Candi Borobudur ini, mau tahu di mana aja? Simak penjelasan berikut:
Nih salah satunya, dengan pemandangan payung-payung yang digantung layaknya payung tertiup angin, foto Kamu juga jadi lebih keren kan? Ini belum masuk ke candinya padahal, masih di perjalanan dari loket masuk menuju candi.
Ini juga bisa dijadikan salah satu ide menarik buat foto anti-mainstream nih. Foto keluarga dengan gaya levitasi ini keren banget kan? Dengan background Candi Borobudur yang berdiri gagah gitu? Tenang aja, ini rumputnya boleh diinjak kok, nggak akan kena tegur pengawas.
Bosen dengan gaya levitasi? Tenang saja, Kamu juga bisa pakai gaya foto seperti ini. Dengan tiduran di atas rumput, dan dengan sedikit rumput yang menutupi lensa kamera, Kamu berhasil jadi anak kekinian. Tentunya kalau di-upload di akun sosial media Kamu, pasti jadi nge-hits deh.
Mulai masuk candi nih, tentu makin banyak spot foto yang lebih menarik. Salah satunya dengan berdiri di antara candi-candi gini. Dengan ala-ala candid, atau emang candid beneran pasti makin menarik. Apalagi didukung dengan latar pemandangan hijau-hijauan seperti ini.
Nih ini nih keren banget. Foto ala #backgenic di antara candi-candi dengan latar mentari pagi gitu. Warna keemasan mendukung semua elemen untuk mempercantik foto kamu yang siap di-upload.
Selain matahari fajar, ketika senja datang Kamu juga bisa memanfaatkannya sebagai background untuk foto! Apalagi orang-orang zaman sekarang suka banget sama senja, jadi foto Kamu bakalan lebih hits daripada foto-foto lain kalau kamu pamerin di media sosial Kamu. Ditambah dengan adanya kepala candi dengan bentuknya lancip juga bakalan menambah ke-seksian foto Kamu guys.
Ini juga keren sih. Foto #backgenic tapi latarnya candi itu sendiri. Memperlihatkan detail candi yang ada di kawasan Candi Borobudur.
Balik ke bawah, foto dengan latar seluruh Candi Borobudur ini memang paling keren, memperlihatkan bentangan seluruh candi.