Inilah 7 Surga yang Tampil dalam Uang Baru Indonesia

Duh, Indah banget 7 destinasi yang muncul dalam uang baru Indonesia!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Bank Indonesia telah resmi mengeluarkan tujuh uang kertas terbaru Senin (19/12/2016). Ketujuh uang kertas ini ternyata menampilkan tujuh surga yang ada di Indonesia. Penasaran dengan keindahan ke 7 tempat ini? Berikut ini adalah 7 tempat yang masuk dalam uang kertas terbaru di Indonesia.

1. Keindahan Banda Naira dalam uang kertas Rp 1 ribu

Dalam uang kerta senilai Rp 1 ribu Indonesia yang terbaru, BI memilih untuk menampilkan Banda Neira. Sebelumnya, uang lama senilai Rp 1 ribu menampilkan keindahan Pulau Maitara dan Tidore.

 

2. Keindahan Ngarai Sianok yang tak semua orang tahu

Indah bukan? Inilah pemandangan yang tertera dalam uang dua ribu tupiah.

Ngarai Sianok merupakan sebuah lembah yang curam yang terletak di Sumatera Barat. Lebih tepatnya di perbatasan Kota Bukittinggi, Kabupaten Agam.

 

3. Keindahan Gunung Bromo dalam uang kertas Rp 5 ribu

CC flickr 2.0 Riza Nugraha

Keindahan Gunung Bromo kini masuk dalam uang kertas Rp 5 ribu lagi. Gunung Bromo sendiri sudah menjadi kawasan yang menjadi daya tarik para wisatawan mancanegara. Bahkan Redbull pernah melakukan aksi mengerikan di atas kawah aktif gunung ini.

 

4. Keindahan Taman Bawah Laut Wakatobi di uang kertas Rp 10 ribu

Gambar diambil dari indonesia.travel

Taman Laut Wakatobi kini muncul di uang kertas senilai Rp 10 ribu. Saat ini, taman laut ini memang menjadi salah satu destinasi yang dioptimalkan untuk mengaet para wisatawan asing.

 

5. Keindahan Kepulauan Derawan di uang kertas Rp 20 ribu

Sumber foto

Kepulauan Derawan merupakan salah satu destinasi wisata yang saat ini sedang hits dikalangan wisatawan dunia. Kepulauan Derawan sendiri berada di wilayah Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Daya tarik destinasi wisata Kepulauan Derawan adalah beberapa objek wisata bahari  yang sangat mempesona.

 

6. Keindahan Taman Nasional Komodo juga tak ketinggalan menghiasi uang kertas senilai Rp 50 ribu

Foto oleh Hanif Abdul Halim

Taman Nasional Komodo memang sedang naik daun di dunia pariwisata. Menjadi salah satu situs warisan dunia membuat keindahan Taman Nasional Komodo menjadi promadona, apalgi keberadaan spesies kadal bernama Komodo yang hanya ada di taman nasional ini menambah daya tarik Taman Nasional Komodo di Nusa Tenggara Timur.

 

7. Keindahan Kepualauan Raja Ampat dalam uang kertas senilai Rp 100 ribu

CC flickr 2.0 trekpedition

Di dalam uang kertas senilai Rp 100 ribu, lagi-lagi salah satu surga Indonesia kembali ter-ekspos. Kepulauan Raja Ampat adalah destinasi yang berhasil menghiasi uang kertas dengan nilai terbesar.

Kepulauan Raja Ampat sendiri merupakan rangkaian empat gugusan pulau yang berdekatan yang secara administrasi berada di Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat.

***

 

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU