Dua turis Bali hilang terseret ombak saat berwisata di Pantai Pasih Uug, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali. Turis tersebut diketahui terseret ombak saat berada di Angel’s Billabong pada kamis (2/6) petang.
Sutopo Purwo Nugroho, Kepala Pusat Data daN Informasi dan Humas BNPB mengatakan jika peristiwa ini terjadi ketika 2 turis Bali tersebut sedang berjalan-jalan dengan rombongan ke Angels’s Billabong.
Awalnya korban sedang berjalan-jalan dengan rombongan untuk melihat pemandangan di Angel’s Billabong yang berada di kawasan wisata Pasih Uung, namun tidak disangka ketika berjalan untuk pulang, tiba-tiba ombak besar datang begitu saja dan menyeret beberapa orang dari rombongan tersebut.
Ni Putu Adi Saraswati (16), Ni Luh Novia Dewi (21), turis Australia, Bride William (40), Ni Ketut Lastri (24) dan Ni Kadek Indah Berliana (8). Beruntung 3 wisatawan bisa selamat, namun 2 wisatawan bernama Ni Ketut Lastri dan Ni Kadek Indah Berliana.
Sutopo mengatakan jika kedua korban tidak dapat menyelamatkan diri dan terbawa arus sampai ke laut sedangkan tiga korban lainnya hanya mengalami luka lecet.
Karena kurangnya penerangan, pencarian korban pada rabu malam kemarinpun belum bisa mendapatkan hasil, korban masih belum diketemukan dan masih belum diketahui keberadaannya. Pencarian korban akan dilanjutkan hari ini.
Angel’s Billabong sendiri merupakan muara akhir dari sebuah sungai di Pulau Nusa Penida yang bermuara terlebih dahulu sebelum air sungai tersebut sampai ke lautan lepas. Di muara sungai ini permukaan airnya sangat tenang (pada waktu-waktu tertentu saja, ombak besar kadang datang secara tiba-tiba) dan jernih.