Bali Safari Marine Lakukan Ritual "Tumpek Uye", Ini Tujuannya

Tumpek Uye, salah satu upacara keagamaan yang rutin dilakukan Bali Safari & Marine

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Semua orang mengikuti jalannya upacara dengan khidmat. Foto dari sini

Belum lama, Bali Safari & Marine Park gelar Tumpek Uye atau biasa disebut Tumpek Kandang. Tumpek Kandang merupakan perayaan keagamaan yang dilakukan untuk memuja dewa Siwa Pasupati dan Ida Sang Hyang Widhi Wasa yang telah menciptkan satwa. Perayaan ini bukan untuk menyembah hewan-hewan atau menduakan Tuhan. 

Baca juga tentang kondisi pariwisata Bali usai dihantam bencana erupsi Gunung Agung

Menurut Ketut Suardana, merayakan Tumpek Kandang bukan berarti menyembah binatang. Perayaan ini dilakukan sebagai bentuk cinta kasih terhadap binatang. Dalam rangkaian upacara Tumpek Uye, para satwa, tumbuh-tumbuhan, dan alam sekitar didoakan agar semua sehat dan bisa berkembangbiak dengan baik. 

Apa yang dilakukan oleh Bali Safari & Marine ini sebaiknya menjadi contoh bagi lembaga konservasi dan rekreasi lainnya. Karena sudah seharusnya manusia berjalan selaras dengan alam, satwa, dan tumbuh-tumbuhan supaya hidup lebih harmonis.

Baca juga promo diskon 10% dari Sriwijaya Airlines untuk pemegang BPJS. Tertarik?

Saat ini, Bali Safari & Marine Park sebagai lembaga konservasi dan rekreasi memiliki koleksi sekitar 80 jenis binatang, dan 700 individu. Semua satwa tumbuh dengan sehat dan baik. Upacara Tumpek Uye pun jadi salah satu kegiatan yang dilakukan untuk menjaga kehidupan para satwa dan tanaman yang ada di sana.  

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU