5 Hal Kekinian yang Tak Boleh Dilewatkan Millenial Saat Wisata di Semarang

Wisata Semarang makin naik daun belakangan ini, lengkap dari wisata alam sampai kuliner. Ada rencana ke sini? Jangan sampai lewatkan hal-hal ini.

SHARE :

Ditulis Oleh: Shabara Wicaksono

Sebagai kota dengan akulturasi budaya Tiongkok, Eropa, Arab dan Jawa yang kental, tempat-tempat wisata di Semarang sangat menarik untuk dijelajahi bagi kaum millennial. Tak perlu bingung, sebut saja, mulai dari wisata alam, religi hingga wisata kuliner ada. Mau yang tradisional atau modern pun lengkap.

Wisata Semarang mungkin tidak sepopuler Jogja. Tapi atraksi dan aktivitas di Kota Atlas ini layak sebagai pengisi waktu akhir pekan yang berkualitas. Betul, tak perlu waktu liburan panjang untuk menjelajahi kota ini. Semarang cocok sebagai tempat ‘short escape’.  Dan lagi yang cukup penting bagi kaum millennial, Semarang memiliki tempat untuk berfoto yang instagenic di mana-mana, bahkan hingga ke sudut kotanya. Tak perlu khawatir tidak mendapat ‘oleh-oleh’ foto cantik di sini.

Baca juga: 5 Hal seru di Semarang yang bisa menghilangkan stress

Ini ulasan kami mengenai hal menarik yang tak boleh dilewatkan saat ber- wisata di Semarang:

1. Keliling Semarang naik bus wisata gratis

Bus Wisata Semarang bisa dinikmati gratis. Foto oleh @jefrida_

Tahun belakangan ini, bus tingkat pariwisata tengah naik daun di beberapa daerah di Indonesia. Kota Semarang pun demikian, ingin unjuk gigi dalam hal memberikan pelayanan terbaik kepada para wisatawan.

Bus wisata Semarang ini dapat mengangkut 70 orang dan beroperasi tiap hari kecuali hari Senin. Untuk waktu beroperasinya ada 3 shift, yaitu di hari Selasa-Kamis pada pagi, siang, dan malam. Lalu di hari 4 waktu di hari Jumat-Minggu yaitu saat pagi, siang, menjelang sore, dan sore hari. Titik start bus ini adalah di Museum Mandala Bakti dan beroperasi sejak pukul 08.00 WIB.

Rute yang dilayani Bus Wisata Semarang adalah Tugu Muda – Jalan Imam Bonjol – Stasiun Poncol – Stasiun Tawang – Kota Lama – Jalan Pemuda – Lawang Sewu – Pandanaran – Simpang Lima – Kampung Pelangi – Sam Poo Kong – Jalan Pamularsih – Bundaran Kalibanteng – Jalan Jenderal Soedirman, dan berakhir di Tugu Muda lagi.

Di tiap lokasi wisata, bus akan berhenti selama 15 menit. Berminat mencoba? Wisatawan bisa langsung datang ke Museum Mandala Bakti dan mendaftar di tempat.

2. Pacu adrenalin dengan bermain ayunan di atas ketinggian 800 meter

Rasakan sensasinya ‘ayunan langit’ ini. Foto oleh @jengggs

Di tempat wisata alam Gumuk Reco, Desa Sepakung, Kecamatan Banyu Biru, Kabupaten Semarang, terdapat wahana wisata ayunan. Bukan sekadar ayunan biasa. Ayunan ini cukup memacu adrenalin karena berada di ketinggian 800 meter. Jika berminat mencoba ayunan tersebut, pengunjung cukup membayar Rp5.000,-. Untuk penyuka foto, di sini banyak spot foto menarik. Ada segarnya latar hijau bukit atau bisa juga berfoto dengan latar tebing batu.

Nama Gumuk Reco sendiri memiliki makna ‘Bukit Arca’. Hal itu terkait mengenai kisah bahwa di lokasi ini terdapat sebuah batu besar peninggalan kerajaan Majapahit yang belum selesai dibuat arca.
Berminat datang ke sini? Tempat wisata Semarang dengan deretan hutan cemara Gunung Telomoyo ini cocok untuk melepas penat.

Baca juga: 25 cafe instagenik yang cocok untuk nongkrong asyik di Semarang

3. Wisata Semarang paling hits, berfoto di ‘negeri di atas awan’ Goa Kreo

Berfoto di atas awan, mau? Foto oleh @nikhlahanna

Goa Kreo di Semarang selama ini terkenal dengan monyet-monyetnya. Para pramuwisata di Goa Kreo menjelaskan bahwa kera-kera tersebut merupakan kera liar penjaga Goa. Namun, monyet-monyet tersebut sudah sangat terbiasa dengan kehadiran wisatawan.

Kini tak hanya itu, di tempat wisata Semarang ini wisatawan juga bisa berfoto seolah sedang berada di atas awan. Cukup membayar Rp5.000,- untuk 4 kali jepretan. Jika ingin menggunakan property, wisatawan harus membayar lebih. Dengan harga semurah itu, wisatawan mendapatkan hasil foto kualitas tinggi karena pengelola menyediakan fotografer professional untuk memotret.

Lokasi Goa Kreo sendiri sangat cocok untuk menghabiskan akhir pekan bersama orang-orang terdekat. Tempat wisata ini berjarak kurang lebih 13 km ke arah selatan dari Tugu Muda.

4. Camping ceria di ‘Mawar’ 

Mencari udara segar dan panorama alam cantik? Base camp Mawar bisa jadi pilihan. Foto oleh Phinemo.com

‘Mawar’ merupakan nama base camp di Gunung Ungaran. Tempat wisata Semarang satu ini memang sudah populer jadi salah satu tempat camping favorit warga lokal Semarang. Tak hanya anak muda, tempat ini juga kerap digunakan sebagai tempat camping keluarga karena selain mudahnya akses dan lengkapnya fasilitas, di Mawar sendiri ada banyak warung yang buka setiap saat. Ini tentu memudahkan pengunjung yang camping di situ.

Jika bosan  bersantai di tenda, bisa main-main ke taman mini yang ada di sekitar area camp. Taman mini ini dihiasi bunga-bunga dan rerumputan yang ditata rapi. Ada ayunan juga yang menghadap ke lanskap pemandangan kota, Gunung Merbabu, Telomoyo dan Rawa Pening. Beberapa spot fotogenik juga sudah disediakan untuk para pemburu foto instagenik. Uniknya, beberapa aksesoris foto di sini dibuat dari sampah botol plastik pengunjung.

Spot fotogenik dengan latar pemandangan Kota Semarang ini dihiasi rangkaian sampah botol plastik berbentuk hati. Di dalam sampah botol plastik yang disusun berbentuk hati ini sudah dipasang lampu-lampu LED yang akan menyala cantik saat malam hari.

5. Nongkrong asyik di cafe hits dan instagramable Verve Bistro & Coffee Bar

Verve Bistro & Coffee Bar, cocok untuk bersantai. Foto oleh Phinemo.com

Verve Bistro & Coffee Bar tengah jadi perbincangan hangat kaum millennial di Semarang. Café dengan desain interior yang instagramable ini berada di bangunan yang sama dengan Rooms Inc, DP Mall Semarang. Tak seperti café kebanyakan, konsep Verve Bistro & Coffee Bar tergolong unik. Terdapat berbagai permainan seperti pinball dan bilyard, sangat cocok untuk milenial yang ingin menghabiskan waktu santai bersama orang-orang terdekat.

Rib Eye Blue Santori, salah satu menu di Verve Bistro & Coffee Bar Semarang. Foto oleh Echi/Phinemo.com

Verve Bistro & Coffee Bar Semarang menyediakan berbagai menu, seperti aneka jenis steak, pasta, mie, seafood, olahan nasi, dan juga dessert. Tak sekadar rasanya yang enak, tampilannya pun sangat cantik. Wajib difoto dulu untuk membuat feed Instagram makin menarik.

Tiap sudut Verve Bistro & Coffee Bar Semarang memiliki desain yang cantik dan mendetail. Pengunjung tak akan kesusahan menemukan spot foto unik dan menarik di sini. Selain itu, di beberapa sisi juga terpasang benda-benda antik nan unik, cocok juga untuk dijadikan latar berfoto.

Verve Bistro & Coffee Bar, instagramable hingga ke tiap sudutnya. Foto oleh Echi/Phinemo.com

Verve Bistro & Coffee Bar akan melangsungkan Grand Opening pada Sabtu, 25 November 2017. Dibuka gratis untuk umum, acara ini menampilkan Kunto Aji dan Dj Mona pada sesi after party, acara ini tentu tak akan membosankan bagi para millennial. Pengunjung akan mendapatkan diskon 20% untuk tiap pemesanan minimal Rp250.000,- Acara akan dimulai pukul 18.00 WIB. Untuk tahu info selengkapnya mengenai Grand Opening dan mengintip seperti apa cozy-nya suasana Verve, cek akun instagram Verve @vervebistro_smg.

*Artikel ini merupakan advertorial yang didukung oleh Verve Bistro & Coffee Bar Semarang.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU