11 Resort di Labuan Bajo dengan Fasilitas Pesta Barbeque

Kamu patut memilih salah satu dari 11 resort dengan fasilitas pesta barbeque di Labuan Bajo ini, terutama bila datang berkelompok atau dengan pasangan

SHARE :

Ditulis Oleh: Sikstus Karvin

Salah satu cara sempurna menghabiskan waktu travelling bersama keluarga, sahabat atau pasangan ialah mengadakan pesta barbeque. Bingung mencari tempatnya? Coba resort di Labuan Bajo, Manggarai Barat.

Selain pesona pasir pantai aneka warna, laut yang membiru, rumah bagi kadal raksasa terbesar, dan binar sunset yang eksotis, Labuan Bajo juga kota yang tepat untuk mengisi perut dengan ragam kuliner lokal. Aneka menu lokal khas Manggarai disajikan pula oleh para chef dalam pesta barbeque di beberapa resort di Labuan Bajo.

Kamu yang berencana travelling ke Labuan Bajo atau ke pulau-pulau sekitarnya seperti Pulau Komodo, Pulau Selayar, dan beberapa pulau lainnya dalam waktu dekat, patut mengetahui 11 resort dengan fasilitas pesta barbeque di Labuan Bajo, yakni:

 

1. Barbeque dinner set di udara terbuka ala Plataran Komodo Resort

Tata Barbeque Dinner ala Plataran Hotel and Resorts Komodo di balik hamparan sunset yang eksotis. Sumber foto

Plataran Komodo Resort yang berlokasi di Pantai Waicecu, Labuan Bajo ini menyajikan kuliner tradisional dengan cita rasa istimewa. Plataran Komodo melalui open air restaurant punya konsep Barbeque dinner set dengan sajian jenis-jenis menu dari ikan, cumi dan lobster. Kamu yang pingin datang bersama pasangan mesti mencoba sajian dalam pesta barbeque ala Plataran Komodo.

2. Seafood garden Barbeque ala Hotel Labeletoile

Salah satu contoh penataan seafood garden barbeque seperti konsep yang diterapkan Hotel Labeletoile, Labuan Bajo. Sumber foto

Hotel yang berlokasi di Jalan Pantai Pede, Kota Labuan Bajo ini memiliki restoran yang menyediakan fasilitas barbeque. Labeletoile menyajikan konsep seafood garden Barbeque. Kamu bisa merayakan acara ulang tahun atau perayaan tematis apapun di sini. Buat kamu yang berencana travelling ke Labuan Bajo sekaligus ingin mengadakan pesta barbeque, Labeletoile dapat juga kamu pilih.

3. Internationa Barbeque ala Scuba Junkie Komodo Beach Resort

Kamu mesti Sajian BBQ ala Scuba Junkie Komodo Beach Resort di Pantai Warloka, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Sumber foto

Di sini Kamu dapat menikmati kuliner istimewa yang dimasak oleh koki berpengalaman yang terampil mengolah masakan Indonesia dan masakan Italia. Ya, Scuba Junkie Komodo Beach di Warloka, Labuan Bajo ini menyajikan menu pesta Barbeque ditambah panggangan roti segar.

Pesta barbeque (BBQ) diadakan setidaknya selama dua kali seminggu di pinggir pantai tergantung kemauan kamu. Kamu akan diberi pilihan oleh manajer resort untuk dimasakin jenis masakan apa, masakan barat, asia atau lokal? Jadi sahabat travel, mau pilih yang mana.

4. Pesta Barbeque ala Komodo Boutique Hotel

Jika kamu ingin konsep pesta Barbeque taman, kamu bisa pilih penginapan Komodo Boutique. Sumber foto

Komodo Boutique Hotel yang berlokasi di Jalan Raya Sernaru, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur ini dilengkapi kedai kopi, longue, resto, bar dan tentu saja fasilitas barbeque taman dengan menu masakan laut yang segar.

5. Sajian lezat chef lokal ala Jayakarta Suites Komodo Flores

BBQ with the chef ala Jayakarta Suites Komodo, Labuan Bajo, Flores. Sumber foto

Jayakarta Suites Komodo yang berlokasi di Jalan Pantai Pede Km. 5, Kota Labuan Bajo. Kamu dapat merayakan pesta ulang tahun atau perayaan tematis dengan sahabat dan kerabat dalam pesta barbeque meriah. Pesta Barbeque dipandu oleh chef-chef lokal berpengalaman. Kamu mesti mencicipi menu lokal kejutan dalam Pesta Barbeque di Jayakarta Suites Komodo Flores.

Jadi sahabat traveller nggak mau menyia-nyiakan kesempatan kan?

6. Seafood barbeque ala Kanawa Resorts

Pesta menu laut segar segar ala Kanawa Resort. Sumber foto

Kanawa Resort menyediakan fasilitas pesta barbeque bagi kamu merencanakan travelling ke Pulau Kanawa yang berpasir putih untuk serangkaian akivitas seperti penyelaman, snorkeling, dan trekking. Selain menyediakan hidangan restoran, Kanawa Resort dengan sun terrace sangat cocok untuk kamu adakan pesta bersama sahabatmu apalagi suasana pulau ini sangat tenang.

Yakin nggak ke Labuan Bajo?

7. By the sea barbeque party ala Seraya Hotel and Resorts

Pesta Barbeque di pinggir pantai Pulau Seraya yang tenang sebagai salah satu pengalaman berkesan dalam hidupmu. Sumber foto

Untuk berlayar ke Pulau Seraya yang tenang, kamu cukup membutuhkan waktu selama 30 menit perjalanan dari Labuan Bajo menggunakan boat. Selain untuk memancing, berenang dan snorkeling, Pulau Seraya juga banyak dipilih sebagai tempat menenangkan diri atau berbulan madu. Pasangan yang berbulan madu dapat merayakan pesta BBQ di pinggir pantai dengan konsep by the sea Barbeque Party. 

Bingung menetukan lokasi bulan madu, tetapkan Pulau Seraya sebagai tujuanmu.

8. Sylvia Hotel and Resort Komodo sajikan seafood barbeque

Sylvia Hotel dan Resort Komodo yang berlokasi di Pantai Waececu sebagai salah satu resort yang menyediakan fasilitas pesta barbeque. Sumber foto

Pantai Waececu atau Waececu Beach merupakan lokasi wisata kano, sepeda, selam, mancing, dan snorkeling di Labuan Bajo. Kamu tentu saja bisa merayakan pesta barbeque di sini dengan menu laut segar. Di Pantai Waececu ini, Sylvia Hotel dan Resort Komodo menjadi salah satu pilihan favorit traveller adakan pesta barbeque.

9. Pesta Barbeque Senja ala Luwansa Beach Hotel

Luwansa Beach Resort menyediakan pesta barbeque buat para travellers. Sumber foto

Resort yang berlokasi di Jalan Pantai Pede, Labuan Bajo ini merupakan salah satu resort yang masuk kategori favorit dalam penyajian kuliner. Pesta barbeque senja sangat cocok untuk kamu lewatkan berdama sahabat atau pasangan.

Jadi, jangan menunda ke Labuan Bajo ya.

10. ‘Good food, great taste’ ala Bintang Flores Hotel

Bintang Flores Hotel menyajikan fasilitas pesta Barbeque dengan prinsip good food, good taste. Sumber foto

Bintang Flores Hotel yang merupakan hotel bintang 4 di kawasan Pantai Pede, Kota Labuan Bajo ini memiliki konsep ‘good food, great taste’ termasuk untuk sajian barbeque. Bintang Flores menyajikan menu laut segar, menu internasional dan kuliner lokal untuk memuaskan selera pengunjung.

11. Pesta Taman ala Puri Sari Beach Hotel

Kamu bisa pilih pesta barbeque taman Puri Sari Beach, Labuan Bajo. Sumber foto

Puri Sari Beach yang berlokasi di jalan Pantai Pede, Kota Labuan Bajo ini merupakan salah resort yang menyediakan fasilitas pesta barbeque. Salah satu keunggulan resort ini kamu akan dihibur oleh pementasan tarian adat Manggarai, Nusa Tenggara Timur. Kendati merupakan hotel yang ideal untuk menenangkan diri, di sini kamu bisa merayakan pesta barbeque lo.

***

Itulah 11 resort favorit yang dapat menjadi referensi travelling ke Labuan Bajo dan Pulau-pulau sekitarnya seperti Pulau komodo, Pulau Rinca, Pulau Padar atau Pulau Selayar. Tiba di Labuan Bajo, kamu dapat memilih salah satu resort yang sesuai dengan budget dan seleramu.

Jadi, kapan ke Labuan Bajo?

Baca juga:

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU