Awandaru Village Jogja, Surga Tersembunyi di Hutan Tropis Kota Pelajar

Bagi yang menginginkan akomodasi untuk menyendiri dan menyegarkan pikiran dari segala kepenatan rutinitas harian, Awandaru Village Jogja ini pilihan tepat.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Awandaru Village Jogja merupakan homestay yang terletak di Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, D.I. Yogyakarta. Lokasinya tersembunyi di pusat kota, yaitu di tengah hutan tropis alami kawasan Bukit Tugu Gentong. Sekitar akomodasi terdapat dua air terjun yang masih asri dan alami, yaitu Kedung Pengilon dan Curug Pulosari yang selalu mengalir sepanjang tahun.

Bagi yang menginginkan akomodasi untuk menyendiri dan menyegarkan pikiran dari segala kepenatan rutinitas harian, namun terlalu malas untuk perjalanan jauh, Awandaru Village Jogja ini menjadi pilihan tepat. Tempat ini sangat tenang, di tengah-tengah hutan dan dikelilingi pohon tropis serta bunga-bunga. Material rumah terbuat dari kayu, sangat alami.

(twitter/shellashe)

Homestay ini dapat menampung hingga empat orang dengan satu kamar tidur, satu tempat tidur, dan satu kamar mandi. Bagian teras depan ada enam tempat duduk. Terdapat loteng yang bisa diakses dengan tangga yang agak curam. Setiap pengunjung dapat menggunakan fasilitas penyewaan sepeda gratis untuk keliling kota menikmati suasana kota Jogja yang indah.

Fasilitas Awandaru Village Jogja

Akomodasi ini tidak memiliki akses WiFi karena terkendala lokasi yang terlalu eksklusif di dalam hutan. Namun tenang, ini seharusnya menjadi satu keunggulan karena dengan begitu akan lebih fokus untuk liburan. Fasilitas lainnya adalah parkir gratis, kolam renang, dapur, perlengkapan P3K, area kerja, dan kamar mandi pribadi dengan set alat mandi gratis.

(airbnb.com)

Pesan sekarang di AirBnb dengan harga mulai dari Rp 975.000 per malam.

Pengunjung dapat memilih pentaan tempat tidur, yaitu satu tempat tidur queen size atau satu kasur lantai dan satu tempat tidur gantung. Biaya sewa sudah termasuk sarapan. Masih ada fasilitas gratis lainyya, seperti sewa sepeda, minuman kelapa, buah serta kopi sore, dan bahkan pijatl binatu, serta pemandian bunga. Layanan BBQ ada dengan tambahan biaya.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU