Nira Camper Village merupakan hotel unik di Jogja yang mengangkat tema glamour camping (glamping) berkonsep semi-outdoor. Kamar yang ada di penginapan ini berbentuk bubble tent atau tenda balon transparan di tengah alam terbuka yang asri, sejuk, juga indah. Meskipun tenda, fasilitas yang disediakan di dalamnya sangat mewah layaknya hotel berbintang.
Penginapan buble tent memang bukan sesuatu yang baru di Indonesia. Hal semacam ini dapat ditemui di beberapa penginapan di Bali. Namun untuk di Jogja, konsep ini adalah yang pertama. Lokasinya berada di Kregen, Wukirsari, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta. Akomodasi ini terbilang baru karena dibuka sejak Oktober 2019 lalu.
Nira Camper Village berada di tengah-tengah area persawahan warga. Ukuran bubble tent yang cukup besar memungkinkan pengunjung yang menginap melihat hamparan sawah-sawah hijau yang terhampar luas. Ketika malam tiba, panorama langit cerah berbintang pun dapat dinikmati pengunjung sambil merebahkan badan di atas kasur yang nyaman.
Saat ini Nira Camper Village menempati area seluas 700 meter persegi yang hanya terdapat satu kamar dan untuk satu pemesan saja, sangat eksklusif. Satu bubble tent hanya bisa menampung maksimal empat orang saja. Namun mengingat area tersebut cukup luas maka bisa juga ditambah tenda lain di sekitar bubble tent. Tergantung dari permintaan pemesan.
Pesan sekarang dengan harga mulai dari Rp 750.000 per malam.
Dalam bubble tent tersebut dilengkapi dengan fasilitas berupa kamar mandi terpisah, living room, pantry, dan juga kolam renang. Meskipun berupa tenda, bagian dalam di bubble tent sama sekali tidak terasa panas. Pasalnya di bagian dalam ruangan disediakan AC portable untuk menjaga suhu udara tetap sejuk. Tenang tersedia tirai untuk menjaga privasi.