10 Cara Berwisata Akhir Pekan Bersama Keluarga di Jakarta

Siap berisata akhir pekan yang menyenangkan bersama keluarga di Jakarta? Kamu mau coba yang nomor berapa? Nomor 5 seru juga.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Nggak hanya anak-anak, orang dewasa pun selalu menantikan wisata akhir pekan, ya kan? Apalagi Kamu yang sudah berumah tangga, bersantai di rumah bersama si kecil pasti menjadi obat paling manjur setelah terlampau lelah berkutat dengan tetek bengek pekerjaan.

Sekadar nonton tv bersama keluarga memang menyenangkan, tapi yakin Kamu nggak bosan? Atau jangan-jangan Kamu lagi cari ide seru buat habiskan weekend nanti? Kamu beruntung, karena saya punya 10 ide liburan yang nggak hanya seru tapi juga bisa mengedukasi si kecil!

1. Ide yang pertama, kenalkan anak-anak dengan ragam binatang di Kebun Binatang Ragunan

Nggak cuma kenal kucing dan anjing saja, si kecil jadi tahu ada hewan berleher panjang juga. Sumber foto

Ide wisata akhir pekan yang pertama adalah berkunjung ke kebun binatang. Meski kebun binatang Ragunan yang berada di Jakarta Selatan ini tidak memiliki banyak koleksi binatang, namun, koleksinya cukup untuk mengenalkan si kecil dengan berbagai jenis hewan secara langsung.

Yang perlu Kamu pahami, sebelum mengajak si kecil ke sana, perkenalkanlah terlebih dahulu dengan ragam bentuk binatang ya. Supaya si kecil tidak kaget atau takut.

Nah, ide liburan ke kebun binatang ini menjadi salah satu cara untuk meningkatkan kepedulian anak-anak pada binatang lho. Perilaku baik dan peduli pada binatang akan mengarahkan empatinya pada manusia juga di masa mendatang.

2. Di Ragunan, Kamu bisa mengajak si kecil untuk balap sepeda!

Kalau si kecil belum bisa bersepeda, Kamu tetap bisa mengajaknya bersepeda dengan cara menggendongnya lho. Seperti ayah dan anak di atas. Sumber foto

Kebun Binatang Ragunan sediakan layanan rental sepeda yang bisa Kamu manfaatkan buat balap sepeda sekeluarga. Kamu bisa manfaatkan momen ini untuk melatih anak-anak belajar berkompetisi dengan fair. Bersepeda di akhir pekan pun bisa mengajarkan anak-anak untuk rutin olahraga. Pasti seru. Apalagi Ragunan memiliki jalur sepeda yang rindang dengan banyaknya pepohonan.

3. Mengenalkan si kecil dengan ragam kekayaan budaya Indonesia dengan kunjungi Taman Mini Indonesia Indah

Kenalkan pada anak bahwa Indonesia bukan hanya Jakarta sejak dini. Sumber foto

Taman yang dikenal sebagai miniatur Indonesia ini memang wajib Kamu kunjungi bersama keluarga. Kamu bisa mengenalkan ragam budaya Indonesia lewat miniaturnya. Jadi, tak perlu ke Padang untuk melihat rumah gadang dari dekat.

Dengan demikian, si anak menjadi lebih paham bahwa Indonesia itu bukan hanya Jakarta. Kamu pun bisa memunculkan rasa cinta tanah air pada si kecil dengan menunjukkan kekayaan negara ini yang sangat luar biasa mengagumkan.

4. Gali bakat memasak anak dengan mengajak dia ikuti kelas memasak di Dapur Anak

Si kecil juga bisa bertemu teman baru di sana lho. Sumber foto

Bakat si kecil biasanya mulai terlihat sejak dini. Kalau sedari kecil si kecil suka membantu ibu di dapur atau hobi menyaksikan acara memasak, maka ada baiknya di akhir pekan nanti ajaklah dia untuk ikut kelas memasak di Dapur Anak yang berada di Mampang, Jakarta Selatan.

Bertemu dengan banyak teman yang memiliki bakat yang sama tentu akan membuat si kecil jadi bersemangat melakoni hobinya. Kali ini, mungkin hanya ibu yang bisa menemani si kecil bermain. Kalau si ayah suka memasak, boleh juga ikut main.

5. Latih ketangkasan anak dengan bermain trampoline, Kamu bisa ikut seru-seruan juga lho!

Kamu bisa main Gladiator Warzone juga di sana. Sumber foto

Bounce Street Asia Trampoline Park bisa menjadi destinasi tujuanmu untuk mengisi akhir pekan. Si kecil bisa seru-seruan melompat. Nah, permainan ini tidak hanya bisa membuat si anak bahagia, namun juga melatih keseimbangannya.

Buat Kamu para orang tua, bermain trampolin juga bisa membakar kalori tubuh sebesar 9.4 kalori per menit. Selain itu, olahraga ini juga baik buat kesehatan jantung. Yang bikin saya tertarik, melompat-lompat di atas trampolin bisa bikin bahagia lho. Karena Kamu akan diajak kembali lagi pada masa kecil.

Oiya, ada banyak pilihan permainan di Bounce Street, buat anak-anak atau pun orang dewasa. Harga tiket masuknya sebesar 110 per jam untuk hari biasa dan 135 ribu* per jam saat weekend. Kamu bisa melihat keseruan wahana Bounce Street di sini

6. Si kecil suka seni? Kamu bisa habiskan akhir pekan ini dengan mengajak si kecil ikut kelas seni Kutak-Katik Art

Corart-coret sesuka hatimu. Sumber foto

Saya rasa, berwisata akhir pekan dengan ikut kelas seni tidak hanya disukai anak-anak saja. Orang tua pun bisa menikmatinya. Seperti yang sudah diketahui, berkutat dengan seni contohnya mewarnai bisa menghilangkan stress yang menumpuk setelah 5 hari kerja.

Sedangkan keuntungan bagi si buah hati, mengenalkan dunia seni pada sejak dini akan membantu mereka mengembangkan mengekspresikan kreatifitas dan imajinasi dengan bebas. Lewat kesenian, si anak pun bisa meluapkan emosinya. Nah, untuk kelas kesenian di Jakarta Kamu bisa mengambil kelas di Kutak-katik Art Class dengan biaya 100 ribu rupiah per kunjungan.

7. Bantu si kecil temukan cita-citanya dengan kunjungi Kidzania

Mau jadi dokter? atau astronot? Semua bisa dicoba. Karena banyak pilihan profesi di Kidzania. Sumber foto

Kalau Kamu masih bingung memutuskan mau wisata akhir pekan dimana, bagaimana kalau kunjungi Kidzania saja? Di tempat ini ada 100 jenis profesi dan pekerjaan orang dewasa lho. Dengan mengajak si anak kesana, Kamu pun telah mengenalkan berbagai profesi yang ada.

Di Kidzania, si kecil bisa melakukan pekerjaan seperti cita-cita mereka. Dengan bantuan supervisor, anak-anak bisa menyelami dunia pekerjaan yang mereka impikan secara langsung. Serunya lagi, Kidzania ini bisa dinikmati anak-anak usia 4 hingga 16 tahun!

8. Bangun kreatifitas dan critical thinking si anak dengan bermain Lego di Bricks 4 Kidz

Bangun kecerdasan anak dengan bermain lego! Sumber foto

Nggak bosan main lego bersama anak di rumah melulu? Sesekali ajaklah si kecil liburan dengan mengutak-atik Lego di Bricks 4 Kidz yang ada di daerah Kemang, Jakarta Selatan.

Dari tempat ini banyak terlahir anak-anak dengan cara berpikir seperti Einstein! Berlebihan? Saya rasa tidak, karena menurut ahli, bermain lego dapat mengembangkan kreatifitas, meningkatkan kemampuan memecahkan masalah, serta kemampuan matematisnya.

9. Seru-seruan bermain ice skating bersama si kecil sambil kenalkan musim dingin yang ada di Eropa

Awas jatuh, hati-hati main ice skating-nya ya. Sumber foto

Saat memasuki bangku sekoloah, si kecil biasanya sudah peroleh materi macam-macam musim yang ada di dunia. Di Indonesia sendiri memang terdiri dari dua musim, yaitu musim panas dan hujan. Padahal di belahan bumi lain ada juga negara yang memiliki musim dingin.

Nah, untuk mengenalkan seperti apakah musim dingin di luar sana, Kamu bisa mengajak bermain ice-skating. Yap, di negara-negara Eropa, banyak warga yang bermain ice-skating saat musim dingin. Ya, walaupun hanya es buatan sih.

10. Bertemu lebih banyak orang dari berbagai kalangan akan mengajarkan anak-anak untuk lebih bersyukur, maka ajaklah si kecil jalan-jalan ke Car free Sunday

Ajak si anak melihat dunia luar agar bisa lebih menghargai perbedaan dan bersyukur. Sumber foto

Yang terakhir, ajak keluarga dan tentunya si kecil buat liburan akhir pekan di Car free Sunday. Bertemu banyak orang baru dari berbagai kalangan akan membuat si kecil lebih menghargai perbedaan. Selain itu, si anak pun bakal lebih bersyukur dengan hidup yang sudah dimilikinya sekarang. Yang terpenting, Kamu bisa nikmati quality time bersama keluarga tercinta.

***

Sudah punya rencana akan berakhir pekan dimana? Kemanapun tujuannya asalkan bersama keluarga dan orang tercinta pasti akan bahagia. Yekan?

Baca juga artikel menarik lainnya di sini:

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU