Ini Kumpulan Tempat Favorit Berfoto Para Turis di Indonesia Selama Tahun 2016

Inilah spot yang cucok bagi wisatawan.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Di tahun 2016, dunia pariwisata Indonesia makin diminati oleh para turis, baik dari mancanegara maupun turis dalam negeri. Selama tahun 2016 ternyata para wisatawan selalu mengincar 7 spot di Indonesia untuk berfoto. Mau tahu bagaimana wujud spot tersebut? Berikut ini adalah ke-13 spot tersebut.

1. Berfoto dengan latar pantai dan perbukitan di Pulau Padar

Di sinilah spot yang menjadi tempat faforit para wisatawan untuk berfoto. Sumber foto

Di kawasan Taman Nasional Komodo, ada sebuah pulau dengan pemandangan yang luar biasa. Pulau ini merupakan pulau terbesar setelah Pulau Komodo dan Rinca.

Kepopuleran Pulau Padar ini bukan hanya dikalangan wisatawan dalam negeri, namun hingga mancanegara. Bahkan banyak wisatawan melakukan pemotretan untuk prewed di sini.

2. Sudut-sudut Gunung Semeru di Jawa Timur

Ini spot yang tak kalah hitsnya di tahun 2016. Sumber foto

Gunung Semeru terkenal dengan bermacam-macam pemandangan. Mulai dari Ranu Kumbolo, Oro-oro Ombo dengan bunga Verbena yang indah, hingga melihat langsung puncak dengan kawah aktif.

3. Raja Ampat

Ada Presiden Jokowi juga, nih! Spot ini juga masuk dalam desain uang baru Indonesia. Sumber foto

Inilah salah satu spot yang paling dicari di tahun 2016. Keindahan panorama di Kepulauan Raja Ampat ini menjadi daya tarik yang luar biasa bagi para wisatawan. Bahkan spot ini masuk dalam desai uang baru Indonesia. Keren banget, ya?!

4. Datang ke kawasan Gunung Bromo dan berfoto dengan latar Puncak Semeru

Titik hitam dalam gambar adalah para Redbull yang beraksi. Sumber foto

Kawasan Gunung Bromo memiliki nilai jual tinggi di dunia pariwisata. Spot-spot yang indah membuat masyarakat dunia berbondong-bondong datang ke Bromo.

Bahkan Redbull melakukan aksi gila di Bromo dan melayang-layang di atas Kawah Bromo demi menunjukan keindahan Indonesia pada dunia.

5. Berfoto di atas pohon di Kalibiru, Jogja dengan latar Waduk Sermo dan dibingkai oleh Perbukitan Menoreh

Sumber foto

Destinasi yang bertempat di Kulon Progo ini memiliki keindahan yang luar biasa. Berfoto di atas papan kayu di atas pohon adalah hal yang sering dilakukan oleh para wisatawan. Selama tahun 2016, tempat ini ramai oleh wisatawan yang ingin berfoto dengan latar panorama cantik ini.

6. Berfoto di Kelok Sembilan, melihat sisi lain jalan unik di Indonesia

Sumber foto

Kelok Sembilan berada di Pulau Sumatera, lebih tepatnya di Sumatera Barat. Sebelumnya, tempat ini tidak banyak orang yang tahu, namun tahun 2016, Kelok Sembilan makin banyak dikunjungi wisatawan yang menyempatkan untuk mampir berfoto.

7. Kampung Warna-warni di Malang

Sumber foto

Tahun ini, Kampung Warna-warni di Malang, Jawa Timut ini menjadi salah satu destinasi yang muncul dengan keunikan yang membuat banyak orang jatuh cinta.

Kampung Warna-warni ini awalnya bernama Desa Jodipan, namun akhir-akhir ini terkenal sebagai Kampung Warna-warni.

***

 

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU