Danau Toba Unjuk Gigi, Event Kayak Maraton Bertaraf Internasional Akan Digelar di Sana

Keren nih!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Setelah rencana pembangunan Taman Bunga Nusantara seluas 150-200 hektar yang dipastikan selesai di tahun 2021 dan akses yang semakin mudah dengan jalur kereta baru ke Danau Toba, kini Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Tobasa akan menambah kemewahan Danau Toba dengan adanya International Toba Kayak Marathon 2017.

Foto dari sini

International Toba Kayak Marathon 2017 akan menghiasi bulan Juli ini

Bupati Tobasa telah mencanangkan event kayak bertaraf internasional ini di tanggal 25-27 Juli 2017. Rencananya, event ini akan dilakukan di Balige-Marom-Situmurun, kawasan Danau Toba.

“Event ini harus diangkat menjadi event rutin dan dilaksanakan setiap tahun serta harus menjadi ikon sport tourism di Danau Toba, apalagi ajang ini belum ada di Indonesia, serta menjadi aktivitas rekreasi dan olahraga pada setiap kesempatan,” ujar Bupati Bupati Samosir

Masyarakat dan para wisatawan akan merasakan Sumatera Utara di masa lampau

Dengan kehadiran event kayak bertaraf internasional ini, masyarakat dan wisatawan akan merasakan suasana Sumatera Utara di masa lampau dengan ‘solu’ yaitu armada Sumatera Utara yang menyerupai kayak.

***

Event ini tentu akan menjadi event yang paling ditunggu-tunggu oleh para wisatawan dan masyarakat setempat. Untuk kamu yang berencana melihat langsung event ini. Baca artikel seputar Sumatera Utara berikut ini:

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU