Basecamp Gunung Everest Akan Dilengkapi Resort dan Helipad

Wah, bakal jadi gunung mahal nih!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Everest, gunung tertinggi di dunia yang berada di perbatasan Nepal dan Tibet ini akan bertransformasi, merubah wajah menjadi gunung mewah yang dilengkapi dengan resort dan helipad.

Base camp di Tibet, di sekitar basecamp ini rencananya akan dibangun Resort. Sumber foto

Gunung-gunung identik dengan basecamp sederhana, namun pemerintah otonomi Tibet, selaku pengelola resmi gunung ini, akan membuat gebrakan baru untuk membuat image bahwa pendakian merupakan olahraga mewah. Kemewahan itu digambarkan dengan adanya pembangunan kompleks resort, museum, dan helipad di dekat basecamp. Pembangunan fasilitas-fasilitas tersebut akan direncanakan selesai pada tahun 2019.

Lokasi pembangunan kompleks resort didirikan di lereng utara Everest

Di area ini, rencananya akan dibangun helipad dan resort yang akan rampung dibangun di tahun 2019. Sumber foto

Proyek pembangunan kompleks resort ini didirikan di lereng utara Gunung Everest di daerah otonomi Tibet. Pemilihan lokasi tersebut karena kebanyakan wisatawan mendaki lewat selatan Nepal.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU