Dia de Muertos, Tradisi Merayakan Kematian Asal Meksiko

Tak hanya momen suka cita seperti Piala Dunia, bahkan momen kesedihan seperti kematian pun hayati dengan suka cita oleh orang Meksiko. Mereka menamainya Dia de Muertos.

SHARE :

Ditulis Oleh: Himas Nur

Pada perdelapan final Piala Dunia 2018 malam ini (2/7/2018) Meksiko akan menghadapi juara dunia 5 kali, yakni Brasil. Setelah sukses mengalahkan juara dunia Jerman, Meksiko menjadi kian diperhitungkan.

Kesuksesan ini ditunjukkan pula oleh para suporter Meksiko yang selalu semarak dan semangat saat mendukung timnasnya berlaga. Atribut suporter Meksiko yang ikonik dengan warna mencolok, merah dan hijau, sesuai warna bendera Meksiko tak pernah absen dikenakan.

Semarak suporter Meksiko di Piala Dunia 2018. (Foto/Liputan6.com)     

Baca Juga: Mengenal Budaya Meksiko dari Film Animasi Pemenang Piala Oscar 2018

Hal di atas merupakan salah satu keunikan orang-orang Meksiko dalam menghayati setiap momen yang mereka rasakan. Namun tahukah Anda, tak hanya momen besar ketika suka cita saja, bahkan momen kesedihan seperti kematian pun mereka hayati dengan suka cita. Mereka menamainya Dia de Muertos. 

Dia de Muertos adalah hari peringatan bagi orang-orang yang telah meninggal. Dia de Muertos merupakan hari raya dan sekaligus tradisi yang diperingati di seluruh Meksiko, terutama di wilayah bagian Tengah dan Selatan.

Awalnya tradisi ini berasal dari Meksiko, kemudian seiring dengan perkembangan penyebaran komunitas, tradisi ini dirayakan pula di Spanyol, Amerika Serikat, serta beberapa negara Amerika Latin. Bahkan di negara-negara tersebut sampai dijadikan hari libur nasional.

Dia de Muertos digelar setiap tanggal 1 dan 2 November. Ada pula yang mulai merayakan dari tanggal 31 Oktober di malam hari dengan mendatangi makam keluarga dan membawakan bunga serta sesajian lainnya.

Tradisi Dia de Muertos di Meksiko. (Foto/Reservasi.com)

Dalam perayaan ini, masyarakat percaya bahwa para arwah akan datang ke dunia di hari tersebut dan mengunjungi para keluarga. Jauh dari citra seram, justru festival kematian ini adalah sebuah ajang yang penuh suka cita dan kegembiraan.

Selama perayaan berlangsung, di rumah-rumah masyarakat biasanya akan ada ofrenda atau meja persembahan yang berisikan bunga, makanan, lilin, dan juga foto keluarga yang sudah meninggal.

Nah, kemeriahan tidak sampai di situ karena dalam perayaan ini yang juga merupakan hari libur nasional, tentunya akan ada banyak aktivitas di jalan besar dan juga di alun-alun kota.

Para masyarakat akan berdandan semeriah mungkin dengan wajah yang dirias menyerupai tengkorak dan mengenakan baju tradisional yang cantik dan penuh warna cerah.

Baca Juga: Keunikan Kroasia, Negara yang Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2018

Dalam momen ini, pesan moral yang terkandung dalam tradisi Dia de Muertos adalah untuk tetap menghormati para leluhur meski telah tiada.

Tradisi ini juga menjadi penyambung tradisi keeratan hubungan antaranggota keluarga dan menjadikan keluarga sebagai prioritas utama.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU