8 Alasan Kenapa Suami Harus Sering Ajak Istri Traveling

Bahkan dalam agama, suami istri yang traveling pun akan diamini, bahkan mendapat banyak manfaat dan pahala.

SHARE :

Ditulis Oleh: Desti Artanti

cc flickr 2.0 zoetnet

Jadikan kebahagiaan dan kesehatannya sebagai investasi masa depan!

Suami dan istri, dalam kehidupan berumah tangga mempunyai peran masing-masing. Begitu juga dalam kehidupan sosial, seorang suami dan istri berbeda peran dan tanggung jawab. Lantas kenapa suami harus sering ajak istri traveling?

1. Sebagai ungkapan ‘terimakasih’ lewat cara yang lebih memorable

Jika Istrimu adalah wanita yang berkarir di luar rumah, tentu Ia tak hanya lelah pikiran, tapi juga raga. Pun jika Ia fokus mengurus anak-anak dan dirimu setiap hari, Ia tentu ingin sesekali melepaskan beban berat di pundaknya. Berterimakasihlah pada istrimu atas kekuatan dan perhatian besar yang Ia berikan setiap hari. Bawa Ia ke wisata alam yang sedang hits di kotamu, atau sekedar ajak wisata kuliner setiap malam minggu. Hal-hal seperti ini akan jauh lebih memorable daripada hanya ungkapan kata semata.

2. Agar kamu tidak bersenang-senang sendiri

Anggarkan waktu untuk mengajaknya traveling daripada terus-terusan main futsal atau karaokean dengan teman kantor. Komentar ini terkesan mengeneralisasi sih, tapi emang sering terjadi, apalagi pada pasangan-pasangan muda. Jadi berhentilah bersenang-senang sendiri. Ajak Dia keluar walau hanya sesekali.

3. Berdua dengannya pasti lebih indah..

Wahai para papah muda dan mamah muda, tidakkah kalian ingin lebih sering berduaan? Sejak menikah, dunia kalian kan tidak hanya milik berdua, tapi ada keluarga, anak, rumah tangga, dll. Ajaklah Dia berpergian, dan ciptakan momen indah berdua dengannya.

4. Nostalgia masa-masa masih muda

Saat masih muda dulu, Kamu dan Dia punya banyak waktu dan energi yang sama banyaknya. Bebas pergi kemana saja, dan kadang tak peduli bila ada yang mencari, menjadi masa-masa yang

5. Menyamakan pikiran disaat beban hidup kian membuat perbedaan

Perubahan pola pikir dan prioritas kerap terjadi setelah menikah. Perbedaan-perbedaan yang timbul karena hal tersebut seringkali membuat pasangan suami-istri menjadi bersebrangan. Gunakan traveling sebagai momen untuk meluruskan hal yang tidak-tidak.

6. Memperkuat ikatan batin antara suami istri

Percuma tinggal bersama tapi Kamu dan Dia layaknya dua insan yang bertanya-tanya satu sama lain. Perkuat ikatan batin dengan menggenggam tangannya saat trekking di perbukitan atau menyusuri garis pantai. Ikatan batin yang tercipta antara kalian berdua akan menyegarkan hati dan pikiran dalam menghadapi persoalan sehari-hari dalam rumah tangga.

7. Menyadarkan bahwa Waktu Luangmu hanya untuk Dia

Ketika Kamu dan Dia bekerja selama 5 hari dalam seminggu, dan hanya weekend waktu yang kalian punya, maka gunakanlah waktu tersebut untuk mengajak istrimu traveling. Buat Dia merasa berharga bahwa waktu luangmu adalah untuknya. Percayalah, tak ada yang lebih berharga dibanding kehadiranmu disampingnya.

8. Agar fisiknya selalu sehat dan batinnya selalu bahagia, suami mana yang tidak mau istri begini?

Sudah banyak studi yang membuktikan bahwa traveling membuat seseorang lebih sehat dan bahagia, contohnya Framingham Heart Study yang menemukan bahwa seseorang yang tidak berwisata selama beberapa tahun 30 persen lebih mungkin untuk memiliki serangan jantung, dibanding mereka yang rutin berwisata. See? Ajaklah istrimu traveling. Jadikan kebahagiaan dan kesehatannya sebagai investasi masa depan!

 

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU