Sate Kelinci Pak Pono, Kuliner Legendaris Khas Bandungan yang Nikmatnya Bikin Nagih!

Satu porsi sate kelinci ini terdiri atas 10 tusuk dengan sajian irisan lombok dan siraman sambal kacang pedas ditambah bumbu rempah khas Sate Kelinci Pak Pono, dijamin nggak pengin pulang!

SHARE :

Ditulis Oleh: Himas Nur

Sudah sering menikmati sate ayam, sate kambing, maupun sate kerang? Bila iya, kini saatnya Anda menjajal sensasi makan sate kelinci.

Anda yang sedang jalan-jalan di daerah Bandungan, Kabupaten Semarang, wajib untuk menikmati kuliner lezat yang satu ini.

Baca Juga: Sejarah Awal Mula Sate Kelinci Bandungan Semarang

Bu Pono, penjual sate kelinci di Bandungan (Foto/Echi Phinemo)

Lokasi dan sajian menu sate kelinci

Anda dapat singgah di gerai Sate Ayam dan Sate Kelinci Pak Pono. Lokasinya cukup strategis, yakni di sepanjang jalan Bandungan menuju tempat wisata Candi Gedong Songo, tepatnya di depan SDN 2 Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Terdapat beberapa pilihan menu yang disediakan oleh gerai ini, seperti sate kelinci, sate ayam, lontong serta minuman seperti bir pletok dan jahe.

Namun tentu saja, yang menjadi andalan ialah sate kelinci dengan siraman sambal kacang yang menggugah selera.

sajian menu yang tersedia (Foto/Echi Phinemo)

Satu porsi sate kelinci terdiri atas 10 tusuk dengan sajian irisan lombok dan bumbu sambal kacang pedas dan nikmat khas Sate Kelinci Pak Pono. Anda dapat pula menikmati sate ini dengan lontong maupun nasi.

Gerai sate yang dimiliki oleh Pak Pono ini telah berusia kurang lebih 16 tahun, tak heran bila lezatnya kenikmatan sate kelinci ini benar-benar melegenda. Bahkan dalam sehari, gerai sate ini dapat menjual hingga 30 porsi sate.

sate racikan Pak Pono dijamin bikin Anda ingin baik lagi ke sini (Foto/Echi Phinemo)

Harga dan jam buka

Anda cukup mengeluarkan kocek sejumlah Rp25.000 untuk merasakan keaslian sate daging kelinci, bila menambah lontong atau nasi, Anda cukup menambah Rp4.000.

Bagi Anda yang sedang melakukan perjalanan di seputar Kabupaten Semarang maupun yang akan menuju destinasi wisata Gedong Songo maupun Ayanaz dan Taman Bunga Celosia, sangat disayangkan bila tak mampir ke gerai sate milik Pak Pono yang legendaris ini.

Baca Juga: Bincang Santai Bersama Manager Ayanaz Gedong Songo, Wisata Spot Foto Hits Teranyar di Semarang

proses pembakaran sate daging kelinci (Foto/Echi Phinemo)

Gerai Sate Ayam & Kelinci Pak Pono ini hanya buka saat akhir pekan saja, yakni Sabtu dan Minggu, mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB. Jadi akan sangat ramai jika Anda ke sana.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU