10 Pemandangan Menarik dan Unik yang Bisa Kamu Lihat Ketika Naik Kereta di Indonesia

Pernahkah Kamu memerhatikan pemandangan kereta saat bepergian? Coba sesekali buka tirai jendelamu, pemandangan di luar sana menarik untuk diamati.

SHARE :

Ditulis Oleh: Fafan Suryo Nugroho

Kamu suka traveling menggunakan moda kereta api? Inilah pemandangan-pemandangan unik yang bisa  dilihat dari kereta, pastikan kamu duduk di dekat jendela, ya!

Menyusuri Laut Pantai Utara

Pantai Utara merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Buat kamu yang sering naik Kereta Api dengan jalur Jakarta hingga Surabaya pasti sudah tidak asing dengan pemandangan Laut Jawa yang bisa mulai kamu lihat ketika memasuki kawasan Batang, Jawa Tengah.

Agar dapat melihat pemandangan laut nan indah kamu harus melewati kawasan ini pada waktu pagi hingga sore hari. Selain keren, lumayan juga buat update foto dan mempercantik feed instagram.

Pegunungan dan Persawahan

Pemandangan Pegunungan dan hamparan Sawah merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Foto oleh Fafan Suryo / Phinemo.com

Pemandangan unik ini juga bisa kamu temui ketika naik Kereta Api di wilayah Kendal, Jawa Tengah.

Pemandangan hamparan sawah yang masih hijau ataupun sudah menguning dan deretan pegunungan sangatlah cantik sebagai latar belakangnya, terlebih ketika pagi sewaktu matahari terbit ataupun sore menjelang matahari tenggelam. 

Memasuki Terowongan Terpanjang di Indonesia

Terowongan Sasaksaat merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber cc flickr 2.0 (andrevamoogle_1)

Kapan lagi coba kamu bisa merasakan pemandangan unik seperti tini. Kereta Api bakal melintasi terowongan terpanjang dan satu satunya yang masih aktif di indonesia: Terowongan Sasaksaat.

Untuk merasakan pemandangan unik ini, kamu bisa mencobanya dengan menaiki Kereta Api dengan jurusan Jakarta ke Bandung.

Ketika sampai di wilayah antara Purwakarta dan Padalarang, siapkan smartphone untuk mengabadikan melewati terowongan sepanjang 949 meter ini melalui Instastories yang ada di instagram.

Perbukitan di wilayah Purwokerto

Melihat pemandangan bukit & sawah merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. 

Kalau melewati jalur utara kamu dapat melihat pantai. Kalau kamu melewati jalur selatan kamu bisa melihat pemandangan yang menyejukkan mata.

Jika kamu menggunakan kereta dari Jakarta dengan tujuan Jogjakarta ataupun Solo, pasti kamu akan melewati wilayah perbukitan ketika melintasi wilayah Purwokerto.

Mengintip Gunung Raung

Gunung Raung merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Jika sedang perjalanan menuju Banyuwangi, kalau beruntung nantinya ketika memasuki wilayah Stasiun Kalibaru hingga glenmore, kamu akan disuguhi pemandangan unik nan eksotis yaitu Gunung Raung.

Pemandangan ini lebih bagus lagi dilihat ketika cuaca sedang cerah cerahnya, baik pagi ataupun sore hari. 

Melewati Terowongan `Angker`

Terowongan Lampegan merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Buat kamu yang mau menjelajah situs gunung padang yang berada di Cianjur, dan menggunakan moda transportasi kereta api ketika menuju Cianjur pasti akan melewati terowongan yang mitosnya cukup `angker` ini.

Terowongan angker yang bernama Terowongan Lampegan dengan panjang 400 meter ini merupakan salah satu peninggalan Belanda dan sangat dekat dengan Stasiun Lampegan.

Kalau kamu pecinta adrenalin, boleh nih melihat pemandangan unik ini sembari menyusuri terowongan tentu saja harus ditemani oleh petugas Stasiun Lampegan.

‘Membelah’ Rawa Pening

Rawa Pening merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Jika kamu sedang berwisata ke sekitaran Semarang, bisa nih coba Kereta Api wisata yang disediakan oleh KAI. Kereta wisata ini berangkat dari Museum Kereta Api yang terletak di Ambarawa, Jawa Tengah.

Namun sayangnya kereta ini belum berjalan reguler / tiap hari, melainkan berjalan ketika hari libur ataupun tanggal merah. Dengan jam pemberangkatan pukul 08.00, 12.00 dan 14.00 WIB, tiket yang dibanderol untuk setiap orangnya adalah Rp50.000, namun sebisa mungkin antrelah sepagi mungkin. 

Kereta akan berangkat dari Ambarawa dengan tujuan akhir Stasiun Tuntang kemudian kembali ke Ambarawa lagi. Dalam perjalanan pulang pergi selama 1 jam, kamu bakal disuguhi berbagai pemandangan unik, salah satunya adalah kereta akan `membelah` Rawa Pening.  

Melintas Jembatan Peninggalan Belanda

Jembatan cikubang merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Kamu bisa merasakan deg-degannya melintasi jembatan Cikubang ketika perjalanan dari Jakarta menuju Bandung dan juga sebaliknya. Jembatan dengan panjang 300 meter ini dikelilingi oleh keindahan perbukitan khas bumi parahyangan. Bahkan kamu juga bisa melihat mobil-mobil yang sedang melintas di Tol Padalarang. 

Deg-degan di Atas Jembatan Progo

Jembatan progo merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Kalau kamu sedang menuju ataupun melewati yogyakarta, pasti kereta yang kamu naiki akan menemui pemandangan unik yaitu melewati jembatan legendaris peninggalan belanda ini.

Jembatan yang pertama kali dibangun pada 1886 ini berdiri di atas Kali / Sungai Progo ini mempunyai teknologi anti Gempa dan anti rubuh ketika arus kuat Kali Progo menerjang.

Berjejeran dengan Kendaraan Bermotor

Melihat pusat kota solo dari railbus merupakan salah satu pemandangan unik ketika kamu naik kereta api. Sumber

Kapan lagi kamu naik kereta terus relnya berjejeran sama jalan raya? Pemandangan unik ini bisa kamu temui ketika naik Kereta Api Bhatara Kresna yang mempunyai relasi dari kota Solo menuju Wonogiri.

Nantinya kereta akan melintasi rel yang berada sisi jalan Slamet Riyadi. Jadi, sembari kamu menikmati perjalanan menggunakan kereta, kamu juga bisa menikmati pemandangan unik yaitu melihat dari dekat aktivitas masyarakat di pusat Kota Solo.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU