Inul Daratista, penyanyi dangdut yang sempat fenomenal karena goyang ngebornya. Sebagai penyanyi dangdut papan atas, Inul merintis karirnya dari nol. Dari yang dulu tak punya apa-apa, kini Inul berubah menjadi pedangdut paling kaya di tanah air. Meskipun sudah kaya, kesederhanaannya masih saja melekat pada dirinya.
Salah satu kesederhanaannya pun baru-baru ini hebohkan netizen. Saat itu, Inul tengah menunggu pesawat yang akan membawanya ke Malang dari Singkawang, Kalimantan Barat. Karena pesawat yang akan dinaikinya delay, Inul memilih untuk tidur di kursi ruang tunggu bandara.
Tak aneh, bila hal tersebut dilakukan rakyat jelata, namun bagi seorang Inul yang merupakan pedangdut kaya raya, pemandangan tersebut dianggap tak lazim bagi netizen.
Dalam foto yang ia unggah pada Minggu (6/5/2018), terlihat Inul yang mengenakan baju dan celana panjang, menggelatakkan badan di empat kursi bandara. Dia juga masih mengenakan topi lengkap dengan kacamata dan sepatu. Tas merah merk Dior tipe Diorangeles seharga kurang lebih Rp114.459.068,- (sumber englishtaobao.net) digunakan sebagai bantal.
Dia mengaku sangat lelah. Hal tersebut tertuang dalam caption fotonya seperti di bawah ini;
“Delay Ngeluk geger ,moto sepet eyeh2 dulu , sing penting aseeekk ajalah. Gak pake pulang kerumah,dr Singkawang pindah pswt Menuju Malang tour DAVA Indosiar #kangenanak #kangensuami,” tulisnya.
Postingan Inul ini pun langsung jadi serbuan netizen. Mereka mempertanyakan mengapa dia tak memanfaatkan fasilitas lounge yang nyaman tapi lebih memilih tidur di bangku tunggu bandara.
Mbak @inul.d kok ga nunggu di lounge garuda atau bank bank rekanan aja sih kan enak nyaman ada sofa pijit bisa buat bobo..bangun fresh.. disitu kan keras, ujar @enny_cahyati. Lalu, @amitya_irfan menambahkan ” Koq gak naik businesses class mba @inul.d kan iso slonjoran ndek lounge sing kursine empuk to ah emang mba iki ayu rupane ayu suara ne ayu ati ne love u much.”
Menanggapi komentar dari netizen, Inul pun menjawab. Dia memilih tidur di kursi bandara karena lebih dekat dengan pintu masuk. Pikirnya, pesawat bisa langsung terbang, tapi ternyata pesawat delay.