Berdasarkan data, selama 75 tahun merdeka, Indonesia telah kehilang hutan dengan luas lebih dari 23 juta hektar atau setara 75 kali luas Provinsi D.I. Yogyakarta. Berkurangnya tutupan hutan sangat berbahaya untuk kehidupan manusia dan seluruh kehidupan di bumi. Hal ini karena dapat memicu kenaikan suhu rata-rata bumi yang berpotensi menyebabkan gelombang panas yang lebih merusak, kekeringan berkepanjangan, hujan dan banjir deras, badai yang lebih intens, dan kenaikan muka air laut.
Sebagian dari akibat tersebut bahkan sudah terjadi di Indonesia di tahun 2021 ini, mulai dari banjir setinggi dua meter di Kalimantan Selatan, banjir rob di Semarang, kekeringan di Padang, hingga tanah longsor di Sumedang. Jika terus dibiarkan, bukan tidak mungkin Indonesia akan habis dihantam bencana alam.
Bagaimana cara mengantisipasinya?
Satu-satunya cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengembalikan fungsi lahan hutan melalui upaya konservasi dan reboisasi. Phinemo bersama Yayasan Lindungi Hutan menginisiasi program Gift Trees yang mengajak semuanya untuk bersama-sama menghijaukan kembali hutan Indonesia untuk menjaga keberlangsungan kehidupan di masa depan. Bukan penanaman pohon biasa, dengan donasi Gift Trees sebesar Rp 150 Ribu, anda bisa memberikan pohon sebagai hadiah kepada yang terkasih.
Seluruh hasil donasi akan disumbangkan untuk kepentingan kelestarian hutan-hutan di Indonesia. Anda dapat memantau seluruh kegiatan donasi ini, mulai dari proses penanaman hingga perawatan pohon selama dua tahun.
Donasi Gift Trees sebesar Rp 150 Ribu sudah termasuk pembelian bibit pohon, proses penanaman, serta perawatan selama dua tahun. Sebagai tanda bukti donasi, anda akan mendapat sertifikat atas nama anda dan/atau orang lain. Pohon hasil donasi juga akan diberikan nama sesuai nama donatur atau orang terkasih agar terkenang abadi selamanya.
Kenapa saya harus donasi?
Luas hutan Indonesia terus mengalami penurunan akibat konsesi lahan menjadi perkebunan dan lubang tambang. Bukan hanya satwa liar yang kehilangan habitat, eksistensi umat manusia di masa depan juga terancam. Tanpa hutan, laju perubahan iklim akan semakin cepat dan tidak terkendali. Berdasarkan hasil penelitian, jika tidak ada perbaikan pada 2050 sebanyak 23 juta penduduk Indonesia di pesisir kehilangan tempat tinggal akibat banjir rob. Pada 2100, jutaan manusia akan mengalami kematian prematur yang sia-sia karena tidak mampu beradaptasi dengan kenaikan suhu rata-rata bumi.
Tidak ada cara lain, satu-satunya upaya yang dapat dilakukan saat ini adalah dengan mengembalikan fungsi lahan dan konservasi hutan di Indonesia. Kami tidak dapat melangkah sendiri. Oleh karena itu, melalui program Gift Trees, kami mengajak semuanya untuk bersama-sama menghijaukan kembali hutan Indonesia dan melawan kerusakan lingkungan dengan donasi pohon senilai Rp 150 Ribu.