9 Alasan Mengapa Kamu Akan Menyesal Melewatkan Devdan Show Saat di Bali

Devdan Show di Bali jadi pembicaraan hangat dunia pariwisata. Sayang banget kalau kamu melewatkannya

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Wisata Bali tidak hanya tentang pantai saja. Ada banyak destinasi wisata selain pantai yang harus kamu kunjungi, misalnya Devdan show.

Pernah dengar Devdan show? Mungkin nama Devdan show masih terdengar asing di telinga. Karena pertunjukan ini eksklusif hanya bisa Kamu saksikan di Nusa Dua Theater Bali.

Berikut adalah fakta-fakta Devdan show yang harus kamu tahu sebelum memutuskan untuk menyaksikannya.

1. Devdan show bukan cuma menampilkan tari-tarian, tetapi juga akrobatik dengan kostum yang sangat epic

Tidak seperti pertunjukan tarian pada umumnya, Devdan show merupakan pertunjukan tarian tradisonal modern yang dikombinasikan dengan atraksi akrobatik, kostum tari yang megah dan mewah, serta efek-efek teknologi canggih. Kamu akan terpukau melihatnya!

2. Uniknya lagi, pertunjukan ini menampilkan keragaman budaya Indonesia

Foto berasal dari sini

Bukan hanya menampilkan tarian dan pertunjukkan kebudayaan Bali saja. Devdan show memfokuskan pada keanekaragaman budaya Indonesia yang mencakup budaya Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali, dan Papua.

3. Ragam tarian, kostum, dan musik bernuansa tradisional tercampur apik dalam balutan musik modern

Foto berasal dari sini

Penonton segala usia semakin terhibur dengan hentakan musik-musik modern bergenre hip-hop. Pemilihan musik yang sangat epik mampu menggabungkan unsur tradisional dan modern sehingga pertunjukan terlihat semakin dinamis.

4. Devdan show memperoleh penghargaan Certificate of Excellence dari TripAdvisor dua kali berturut-turut

Sumber foto dari sini

Pertunjukan tari termegah di Bali ini menjadi pemenang dalam Certificate of Excellence dari TripAdvisor pada tahun 2015 dan 2016. Jadi, bisa dibilang bahwa pertunjukan ini memang menjadi favorit para wisatawan.

5. Pementasan berlangsung di Nusa Dua Theater, Bali

Foto berasal dari sini

Jika kamu berencana menyaksikannya, datang saja ke Bali Nusa Dua Theater yang terletak di kawasan Pariwisata Nusa Dua, Bali. Lokasi pertunjukan sangat strategis dan mudah ditemukan.

6. Devdan Show tampil selama empat kali dalam seminggu

Foto berasal dari sini

Kamu bisa menyaksikan pementasan ini setiap Senin, Rabu, Jumat, dan Sabtu. Pertunjukan dimulai pada pukul 19.30 Waktu Indonesia Tengah dan berlangsung selama 90 menit.

7. Karena tiket cepat habis, kamu bisa memesan 3 bulan sebelumnya secara online

Foto berasal dari sini

Devdan show sangat diminati khususnya para turis asing. Agar tidak kehabisan tiket, kamu bisa memesannya terlebih dahulu. Minimal 3 bulan sebelum pementasan. Pemesanan tiket hanya bisa dilakukan secara online di info@balinusaduatheatre.com.

 

8. Harga tiket beragam, mulai dari 500 ribuan hingga 1,5 jutaan

Foto berasal dari sini

Mahal tidaknya harga tiket menyesuaikan kelasnya. Untuk kelas C, tiket dijual seharga 520.000. Sedangkan untuk tiket VIP dijual dengan harga 1.560.000. Info tiket lebih lengkap bisa dilihat di sini.

 

9. Ruang pementasan bisa menampung hingga 700 penonton

Foto berasal dari sini

Ruang pementasan didesain senyaman mungkin. Tentunya dengan kualitas kenyamanan internasional dan full AC.

***

Devdan Show menampilkan pertunjukan yang spektakuler. Harga tiket yang cukup mahal sangat pantas. Tertarik? Rencanakan liburan ke Bali dari sekarang.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU