Jalan Malioboro bisa dibilang sebagai jantung kota Yogyakarta dan pusat pariwisata. Bagaimana tidak, di sepanjang Jalan Malioboro banyak berdiri pusat oleh-oleh yang menjual beragam cinderamata khas Kota Pelajar. Kalangan muda-mudi juga seringkali menghabiskan malam dengan duduk bersantai sembari ngobrol di tempat ini. Tidak heran, banyak hotel sebagai infrastruktur pendukung pariwisata berdiri di Malioboro.
Berikut disajikan beberapa hotel murah di Malioboro, Jogja dengan harga yang terjangkau. Akomdasi tidak hanya hotel, namun juga homestay, BnB, dan guesthouse yang juga memiliki arsitektur unik dan berbeda.
Terletak di Sosrowijayan Wetan Gang 1 Nomor 102, Gedongtengen, Jogja. Dari Jalan Malioboro hanya berjarak 350 m. Dinamai demikian karena dahulunya tempat ini adalah toko yang menjual aneka jenis kue cokelat. Meskipun hanya guesthouse, tempat ini sangat populer dan selalu penuh. Konsep yang disusung yaitu garden building.
Banyak tanaman di seluruh sisi tempat ini. Menginap di Pawon Cokelat berasa seperti berada di rumah nenek di kampung. Sofa-sofa kuno dan berbagai perabotan kayu menghiasi setiap sudut ruangan. Fasilitasnya pun cukup lengkap, tidak kalah dengan hotel berbintang lainnya.
Pesan Sekarang di Agoda dengan harga mulai dari Rp 320.000 per malam.
Casa Sostrowijayan Jogja bertipe Bed and Breakfast (BnB) yang berada di Jalan Sostrowijayan Gang 2, Gedongtengen, Jogja. Jaraknya hanya 200 m dari Stasiun Tugu di Jalan Malioboro. Mengusung konsep ala scandinavian, akomodasi ini terdiri atas dua lantai. Setiap lantai adalah casa berbeda dengan suasana yang santai dan begitu hangat.
Tamu dilarang naik ke casa lain jika bukan berasal dari satu rombongan yang sama. Pada setiap casa terdapat satu kamar dengan dua tempat tidur dan satu kamar mandi, lengkap dengan segala fasilitasnya. Kapasitas maksimal yaitu tiga orang dewasa. Tempat ini melayani check-in mandiri.
Pesan sekarang di AirBnb dengan harga mulai dari Rp 600.000 per malam.
Hotel ini berada di Jalan Dagen Nomor 109, Yogyakarta. Jaraknya hanya 920 meter dari Jalan Malioboro. Terdapat kolam renang di bagian rooftop lantai tujuh bersama Sky Bar dan Season Spa. Dari rooftop dapat terlihat suasana ramai dan hiruk-pikuk wisatawan di Jalan Malioboro. Konsep yang diusung adalah modern minimalis dengan fasilitas yang lengkap.
Setiap pengunjung akan mendapat welcome drink dan welcome spa gratis selama 10 menit. Fasilitas yang disediakan cukup lengkap. Di hotel ini ada fasilitas bermain untuk anak-anak. Area lobby luas, terdapat beberapa komputer yang bisa digunakan untuk pengunjung yang datang.
Pesan sekarang di Agoda dengan harga mulai dari Rp 325.000 per malam.
Wabi Sabi House berada di kawasan Kota Gede Jogja, jaraknya dari Jalan Malioboro sekitar 1,89 km, hanya beberapa menit dengan kendaraan. Tipe akomodasi ini adalah guesthouse dengan desain interior ala mediteran bohemian yang seolah sedang berada di beach cottages. Sehingga meski berada di pusat kota, suasana terasa berada di tepi pantai.
Fasilitas yang terdapat di tempat sangat mewah, tidak kalah dengan yang ada di hotel-hotel mewah Jogja. Terdapat empat kamar, masing-masing memiliki konsep yang berbeda sesuai dengan karakter Jogja sebagai Kota Seni. Tempat yang tepat untuk staycation bersama keluarga atau sahabat.
Pesan sekarang di Agoda dengan harga mulai dari Rp 470.000 per malam.
Melia Purosani adalah hotel mewah berbintang lima di Jalan Suryotomo Nomor 31, Yogyakarta. Jarak dari Malioboro hanya 410 meter saja. Hotel ini memiliki taman yang luas dengan kolam renang, suasana alamnya begitu asri seperti sebuah hutan tropis dengan pohon-pohon tinggi. Nilai tambah yang membuatnya semakin istimewa yaitu memiliki jacuzzi.
Hotel ini super mewah sehingga wajar jika harga sewanya sedikit agak mahal. Fasilitasnya lengkap, mulai dari kolam renang, spa, pijat, sauna, tur, pusat kebugaran, dan banyak lagi lainnya. Urusan makan bisa dibilang lengkap, ada restoran, bar, hingga kedai kopi. Cocok untuk tujuan liburan.
Pesan sekarang di Agoda dengan harga mulai dari Rp 800.000 per malam.
Demikian adalah beberapa akomodasi murah dengan arsitektur unik di Jogja. Biaya sewa yang tertera bisa berubah sewaktu-waktu, tergantung pada waktu pemesanan, nilai inflasi, kebijakan pajak daerah, dan jumlah permintaan. Menginap saat low season seperti sekarang bisa menjadi ide bagus karena biaya sewa akan jauh lebih murah.