Potret Epik Gunung Rinjani Karya Fotografer Asing Ini Bikin Takjub

Epik dan menakjubkan!

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Gunung Rinjani, salah satu kekayaan dan keindahan Indonesia yang banyak menarik hati pendaki. 

Nggak cuma dari dalam negeri bahkan dari luar negeri juga. Pemandangannya yang epikbanget jadi salah satu sasarn kenapa banyak pendaki yang naik ke gunung ini.

Oliwia Papatanasis, seorang travel fotographer dan juga writer mendaki ke Gunung Rinjani dan merilis foto-foto hasil jepretannya yang luar biasa cantik! Ini dia foto-foto epik Gunung Rinjani hasil jepretan fotografer cantik ini. 

#1 Segara Anak Rinjani yang tampak hangat saat tersinari matahari pagi

Segara Anak saat tersinari mentari pagi. Sumber foto

Hangat, itulah kesan yang tertanam dalam foto ini. Meski nggak berada di sana, tapi foto ini bisa bercerita kalau matahari pagi di Puncak Rinjani sangat hangat. Mungkin Kamu bisa merasakan kehangatannya?

#2 Tetap megah, tenang dan memesona meski dalam “diam”

Tampak tenang dan mempesona. Sumber foto

Sejenak memandang foto ini, yang terasa cuma kemegahan dan ketenangan di Rinjani. Pesona alamnya bikin hati jatuh cinta dan nggak mau berpaling meski cuma sebentar. Nggak masalah kalau nggak bisa move on dari Rinjani, asal bisa move on dari mantan. Eh!

#3 Awan dan kabut tipis yang membuat suasana Rinjani makin romantis

Awan tipis di Rinjani. Sumber foto

Ditambah desiran angin yang lembut, rasanya nggak mau beranjak cepat-cepat dari sana.

#4 Langit pagi yang kemerahan, ini juga yang akan Kamu lihat saat mendaki ke Rinjani

Langit pagi yang kemerahan di Rinjani. Sumber foto

Saat paling ditunggu-tunggu dari sebuah pendakin adalah saat matahari mulai bangun dari tidur panjangnya di malam hari. Yup, sunrise! Dan sepertinya Oliwia juga nggak mau melewatkan momen epik ini. 

#5 Potret lain saat matahari terbit di sisi timur Rinjani, memanjakan mata dengan bukit-bukit menjulang sepanjang mata memandang

Jalur pendakian dan buit-bukit menjulang. Sumber foto

Jalur pendakian yang tampak lebih dramatis saat matahari mulai terbit. Di sisi lain barisan bukit-bukit yang menjulang tinggi tampak indah dipadukan dengan awan tipis dan langit pagi yang kemerahan. Kamu pasti akan langsung berpikir, ini surga lain di Rinjani yang nggak pernah orang-orang lihat.

#6 Matahari mulai meninggi, dan Gunung Agung pun tampil dengan puncaknya yang gagah

Puncak Gunung Agung dilihat dari Rinjani. Sumber foto

Kalau beruntung mendapat cuaca cerah saat mendaki ke Rinjani, Kamu akan melihat Puncak Gunung Agungyang letaknya di seberang Pulau Bali. Sang Puncak Agung tampak gagah meski hanya dilihat dari jauh, bikin hati siapapun yang menatapnya jadi adem nih!

#7 Lautan awan yang terbingkai sempurna, makin epik dengan Puncak Gunung Agung yang masih terlihat dengan jelas

Lautan awan yang selalu sukses bikin Kamu terkesima. Sumber foto

Kalau udah lihat lautan awan begini, Kamu biasanya bakal bengong lama karena saking terpesonanya sama keindahannya. Ini juga yang bikin Kamu bersyukur berkali-kali udah dikasih alam yang luar biasa indah sama Tuhan.

#8 Jalur pendakian yang panjang memang melelahkan, tapi saat berhasil melewatinya Kamu akan tahu keindahan apa yang menantimu

Jalur pendakian Rinjani yang panjang. Sumber foto

Selalu ada keindahan yang tersimpan dari sebuah jalur panjang pendakian. Dan begitu juga seperti yang terpotret Oliwia ini. Meski jalur pendakian ke Rinjani nggak mudah, tapi akan selalu ada kejutan yang menanti saat tiba di atas. 

#9 Sebuah puncak yang tangguh, dan tak pernah bisa ditaklukkan siapapun

Puncak yang akan selalu gagah dan tangguh. Sumber foto

Ya, nggak ada seorang pun yang bisa menaklukkan puncak gunung. Entah itu Rinjani atau gunung lainnya. Ketangguhannya abadi, jangan pernah berpikir untuk bisa menaklukkannya. 

***

Oliwia Patatanasis yang mengabadikan momen epik di Gunung Rinjani ini juga membagikan kisahnya saat mendaki di gunung ini. Kamu bisa baca cerita lengkapnya di sini ya gais. Siapa tahu Kamu jadi terinspirasi Oliwia untuk mendaki sambil motret juga. 

Baca juga:

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU