Cara Menghabiskan Waktu Liburan Bersama Keluarga di Bali

Untuk mendapatkan kesan yang lebih menarik saat liburan bersama keluarga di Bali, coba lakukan yang nomor 7!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Bali memang destinasi idaman setiap keluarga. Selain memiliki destinasi yang beragam, Bali juga memiliki fasilitas lengkap, mulai dari transportasi, penginapan, tempat belanja, dan masih banyak lagi yang lainnya. Sehingga, ketika membawa keluarga ke Bali, semua anggota keluarga bisa menikmati liburan dengan nyaman dan puas.

Tapi, ke Bali enaknya ngapain ya kalau bareng-bareng sama keluarga? Jangan bingung! Berikut ini adalah hal-hal yang bisa Kamu lakukan selama liburan keluarga di Bali.

Mengajari anak-anak untuk menyayangi binatang dengan ikut Eco Tour

Min sama Hiu bersama anak dan istri, Berani? Sumber foto

Eco Tour adalah sebuah tempat konservasi hewan laut untuk selanjutnya dilepas ke laut luas. Di sini anak-anak akan belajar menghargai binatang dan menyayangi mereka. Kamu dan anak-anak bisa melihat langsung proses konservasi hewan laut mulai dari mereka kecil hingga besar.

Ikut tour ini akan menjadi pengalaman yang tidak akan pernah dilupakan oleh seluruh anggota keluarga, karena pemandu akan mengajak Kamu dan keluarga untuk bertemu langsung dengan tukik-tukik yang siap dilepaskan ke laut, lalu diajak untuk bertemu dengan hiu, memberi makan mereka dan berenang dengan hiu yang dipelihara untuk dilepas lagi ke laut lepas.

Yang tidak kalah serunya lagi adalah bertemu dengan kuda laut yang jadi highlight dari pengalaman eco tour ini. Ini akan menjadi pengalaman yang selain bermanfaat bagi anak-anak, juga bagi anggota keluarga yang lain.

Usai eco tour, bawa anak belajar memasak kuliner khas Bali

Seru banget mengajari anak untuk mengikuti kelas memasak. Sumber foto

Setelah capek belajar dan bermain di eco tour bersama hewan laut, lanjutkan perjalananmu dengan anak untuk belajar memasak kuliner Bali.

Dengan kelas memasak ini, anak-anak akan belajar untuk membuat makanan untuk dirinya sendiri. Mereka juga belajar sabar dan lebih menghargai makanan karena proses pembuatan setiap makanan itu tidak semudah yang mereka kira.

Kamu dan keluarga juga mendapatkan setifikat kelas memasak setelah mengikuti kelas ini. Anak-anak pasti merasa sangat senang mendapatkan penghargaan ini.

Beristirahat dan menikmati pemandangan di Green Village Bali

Menginap di sini akan mendekatkan anak dengan alam. Sumber foto

Setelah capek ikut cooking class dan eco tour, anak-anak dan anggota keluarga yang lain pasti sangat capek. Kamu bisa mengajak anggota keluarga untuk datang ke Green Village Bali untuk beristirahat dan menikmati pemandangan.

Di sini Kamu bisa bersantai di atas bangunan yang seluruhnya terbuat dari bambu. Bisa dibilang, ini adalah tempat paling unik yang ada di Bali.

Selain bisa menginap di sini, Kamu dan keluarga juga bisa jalan-jalan disekitar lokasi untuk melihat pemandangan, menyusuri sungai, dan ngopi santai. Tubuh yang lelah usai bermain dan belajar bersama keluarga akan segar kembali saat berada di sini.

Menjelang pagi, ajak anak belajar mengukir di Perpustakaan Pondok Pekak

Mengukir buah-buahan di Bali. Seru banget. Sumber foto

Jika Kamu ingin mengajari anak menjadi anak yang peka terhadap kesenian, coba deh ajak keluarga untuk mampir ke perpustakaan Pondok Pekak.

Di sini Kamu dan anak-anak akan diajari untuk mengukir buah-buhan menjadi berbagai bentuk, melukis, bermain gamelan, hingga belajar menari. Selain itu, di sini Kamu dan keluarga juga bisa membaca buku sepuasnya.

Coba ambil kelas pelatihan mengukir buah-buahan, pasti sangat menyenangkan.

Menyegarkan diri di Water-boom terbesar di Asia

Bisa meluncur sepuasnya bersama keluarga! Sumber foto

Setelah belajar membuat lukisan dan bermain gamelan, enaknya menyegarkan diri untuk bermain air. Kamu bisa ajak keluarga ke Kuta untuk datang ke Waterboom Bali untuk merasakan keseruan bermain air sepuasnya.

Mumpung di Bali nih! Kapan lagi kalau bukan sekarang mampir ke water-boom terbesar di Asia  dan ketiga di dunia? Di sini Kamu bisa mengajak anak untuk meraskaan 22 wahana air, mulai dari balapan meluncur, belajar surfing, naik Climax di mana Kamu bisa masuk ke ruangan kecil untuk diterjunkan ke kedalaman 16 meter, dan masih banyak lagi wahana yang lainnya.

Ohya, di waterboom ini juga menyediakan penginapan lho! Jadi, Kamu dan keluarga bisa lama-lama sambil menginap di wahana air terbesar se-Asia ini.

Malam hari enaknya wisata ke kebun binatang bertemu binatang liar

Ketemu singa di dalam kandang. Sumber foto

Bali memiliki wahana Night Safari di Bali Safari & Marine Park. Di sini Kamu dan keluarga akan diajak untuk berkeliling kebun binatang menggunakan mobil khusus untuk melihat binatang liar di dalam kandang mereka langsung. Jika Kamu beruntung, Kamu akan melihat 60 spesies hewan di dalam kandang.

Usai berkeliling, Kamu dan keluarga akan disuguhi dengan tarian api tradisional Bali dan menikmati BBQ yang lezat yang telah disediakan setelah capek berkeliling. Kamu dan anak-anak pasti akan merasa betah berada di sini.

Saat pagi, latih semangat dan ketangkasan anak dengan ikut Treetop Adventure

Anak bisa naik ke pohon dan berayun-ayun di ketinggian. Foto dari sini

Coba deh ajak anak untuk berayun-ayun ke Treetop Adventure saat pagi. Di sini banyak sekali wahana seru yang bisa menjadi tempat berlatih anak untuk menyeimbangkan tubuh.

Di sini, anak-anak akan melewati tujuh sirkuit dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda yang bisa dipilih. Tantang anak untuk melewati berbagai rintangan agar keseimbangan tubuh dan kemampuan fisiknya meningkat.

Jangan khawatir dengan keamanan, karena anak akan dibekali dengan sabuk pengaman. Kamu bisa tenang melihat anak bermain meskipun harus ditantang untuk naik ke pohon setinggi dua meter.

Mengajak anak ke galeri seni melihat pameran seni yang unik

Salah satu spot berfoto ddi Gallery Trick Art 3D di Seminyak. Sumber foto

Anak-anak pasti menyukai segala hal yang unik. Jika Kamu ingin menyenangkan keluarga untuk melihat hal0hal unik, Kamu bisa mengajak keluarga ke Gallery Trick Art 3D di Seminyak.

Di sini ada banyak sekali karya seni tiga dimensi yang dipamerkan. Kamu dan keluarga bisa berfoto dengan lukisan 3D, seperti hiu, jembatan, dinasaurus, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kamu dan keluarga akan betah dengan karya seni unik ini. Anakpun akan sangat antusias dan betah.

Bermain sambil makan di rumah kelinci yang lucu

Di sini banyak sekali kelinci. Lucu jika mengajak keluarga menikmati makanan di restoran ini sambil main dengan kelinci. Sumber foto

Setelah lelah berfoto di art gallery, pasti lapar kan? Bagaimana kalau ajak anak dan keluarga untuk makan dan bermain di kafe unik di Bali ini. Namanya Maha Restaurant Ubud. Seperti namanya, pengunjung yang datang bukan hanya makan dan minum saja, tapi bisa bertemu dengan kelici-kelinci lucu.

Menu makanan di sini terhitung cukup asik buat anak-anak lho! Soalnya ada pancakes atau crepes kesukaan anak-anak.

***

Ke Bali itu nggak cuma soal pergi ke tempat-tempat populer seperti Uluwatu atau ke pantai. Kamu dan keluarga bisa melakukan banyak hal di Bali, mulai dari bermain dengan kelinci, belajar mengukir buah hingga belajar melindungi hewan dengan datang ke tempat konservasi.

Liburan bersama keluarga ke Bali pasti sangat menyenangkan jika Kamu mau mencoba hal-hal di atas saat berada di Bali.

“Remember that happiness is a way of travel not a destination.” Roy M. Goodman

Baca juga artikel lainnya:

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU