3 Tempat di Luar Jawa yang Bisa Kamu Sambangi Hanya dengan Rp 1 Juta

Cuma hanya Rp 1 juta nih! Wisata murah banget!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Banyak orang yang mengidam-idamkan datang ke tempat-tempat indah di luar Pulau Jawa. Tapi, lagi-lagi terhalang oleh dana.

Tapi, kali ini kamu bisa memilih satu dari lima destinasi di luar Pulau Jawa berikut ini hanya dengan uang sebesar Rp 1 Juta. Berikut ini adalah rinciannya.

*BTW, jangan berpikir uang Rp 1 Jutamu bisa membuatmu merasakan fasilitas nyaman. Karena kamu harus menghindari naik pesawat dan penginapan nyaman. Oke?

1. Lampung

Bagi kamu yang ingin jalan-jalan murah, ke Lampung adalah solusinya. Ngapain ke Lampung? Di Lampung banyak sekali destinasi menarik. Mulai dari Pulau Pahawang, Pulau Kiluan, hingga museum dan menara khas yang dimilikinya.

Lampung keren lho. Kamu bisa ke Pulau-pulau keren di sana. Sumber foto

Untuk ke Lampung, tidak butuh banyak pengeluaran. Nggak sampai Rp 1 juta, kamu bisa merasakan berbagai destinasi menarik. Bahkan bisa dikatakan, hanya butuh uang Rp 700 ribu saja!

Transportasi naik bus

Ada banyak pilihan menyeberang ke Pulau Sumatera. Mulai dari udara hingga laut. Karena bujet yang tidak seberapa, mending sih kamu pakai bus aja dari Jakarta.

Oke, pertama kamu harus ke Stasiun Gambir terlebih dahulu. Dengan naik bus Damri, kamu bisa menyeberangi Pulau Sumatera hingga ke Bandar Lampung. Harga tiketnya berkisar Rp 160 ribu.

Transportasi naik kapal

Jika ini terlalu mahal, kamu bisa datang ke Pelabuhan Merak dengan angkutan umum yang biasanya hanya memakan uang Rp 30 ribu saja. Lalu, beli tiket kapal sendiri ke Merak. Biasanya, tiket kapal ini dijual seharga Rp 15 ribu. Sampai ke Pelabuhan Bakauheni Lampung, kamu bisa naik bus ke Bandar Lampung dan mencari hotel. Tiket bus umum ke Bandar Lampung biasanya hanya senilai Rp 45 ribuan.

Jadi, total pengeluaran ke Bandar Lampung hanya Rp Rp 90 ribu.

Penginapan murah

Banyak penginapan murah di Lampung. Tapi, rata-rata sih Rp 100 ribu lebih harga permalamnya. Namun untuk hotel berikut nampaknya bisa menjadi pengecualian, deh.

Penginapan murah di Lampung. Sumber foto dari Traveloka

Kamu pasti bakalan nggak nyangka kalau datang ke Lampung nggak butuh banyak bujet.

Berikut ini rincian pengeluaran yang Kamu keluarkan untuk traveling ke Lampung semala 3 hari:

Transportasi Jakarta-Bandar Lampung: Rp 90 ribux 2= Rp 180 ribu
Makan 3 hari (Rp 10 ribu x 3): Rp 90 ribu
Penginapan (Rp 93,5 ribu)x 3 hari: Rp 280,5 ribu
Total: Rp 550,5 ribu

Kamu masih punya sisa uang Rp 450 ribu untuk explore Lampung termasuk tiket masuk destinasi wisata dan transportasi selama berada di Lampung.

2. Madura

Madura memang tidak begitu populer bagi wisatawan. Tapi, di Madura banyak sekali hal-hal menarik. Nggak percaya? coba lihat gambar ini.

Ini salah satu wisata baru di Madura. Sumber foto

Ke Madura bisa menggunakan berbagai transportasi, mulai dari yang darah, laut, hingga udara. Tapi, saya sarankan untuk melakukan perjalanan darat aja, ya. Naik kereta api.

Transportasi

Jika kamu dari Jakarta, kamu bisa pilih kereta Kerajaya ke Stasiun Pasar Turi. Biaya transportasi kereta Pasar Senen-Pasar Pasar Turi, hanya Rp 165 ribu sekali jalan, jadi kamu hanya mengeluarkan uang Rp 330 ribu saja.

Kereta Jakarta-Surabaya. Sumber foto dari PT Kereta Api Indonesia

Sesampainya di Stasiun Pasar Turi ke Terminal Bungurasih, kamu bisa naik bus kota, becak, angkot, atau ojek. Bisa juga gojek. Ongkos bus biasanya hanya Rp 6 ribu, angkot Rp 12 ribu, dan ojek mungkin akan lebih mahal. Pilih saja naik bus kota yang lebih murah.

Sesampainya di Terminal Bungurasih, carilah bus AKAS untuk membawamu ke Madura. Biaya baik bus ini biasnya hanya Rp 45 ribu.

Penginapan

Untuk hotel, Madura sendiri masih mahal. Jika tidak ingin mendapatkan harga yang mahal, kamu bisa cari beberapa hostel di Sumenep. Ini beberapa daftar hotel yang bisa menjadi alternatif pilihanmu.

Ini daftar hotel murah di Sumenep. Sumber dari https://www.pegipegi.com

Ada beberapa hotel murah lainnya, seperti hotel Sumekar, Mitra Land, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Berikut ini total pengeluaran traveling Jakarta-Madura:

PP Kereta: 2 x Rp 165 ribu = Rp 330 ribu
Penginapan: 219 ribu
Makan: 3 hari (Rp 10 ribux 3)= Rp 90 ribu
Bus: 2 x Rp 6 ribu Stasiun Pasar Turi-Terminal= Rp 12 ribu
Bus: Surabaya-Madura 2 x Rp 45.000= Rp 90 ribu
Total: Rp 741 ribu, sisa  Rp 259 ribu. Uang sisa ini bisa kamu gunakan untuk masuk ke beberapa destinasi wisata dan transportasi selama traveling di Madura.

3. Bali

Keren banget persawahan di Bali. Sumber foto

Banyak hal yang bisa dinikmati di Bali. Mulai dari pantai hingga bukit dan danaunya. Untuk ke sana, nggak banyak yang akan kamu keluarkan. Ini adalah rincian pengeluaran yang akan kamu keluarkan untuk bisa menikmati Bali.

Transportasi murah meriah pakai kereta api

Untuk bisa ke Bali, kamu harus pakai jalur darat untuk bisa sampai ke pelabuhan Ketapang Banyuwangi. Pilihannya bisa lewat jalur selatan atau jalur utara. Jika lewat jalur Selatan, kamu bisa naik kereta jurusan Pasar Senen-Jogja dengan tiket termurah Rp 74 Ribu.

Harga tiket kereta Pasar Senen-Lempuyangan. Sumber foto

Setelah itu, kamu bisa naik kereta lagi ke Stasiun Banyuwangi Baru dengan tiket seharga Rp 94 Ribu.

Harga tiket kereta Lempuyangan-Banyuwangi Biru. Sumber foto

Sesuaikan jam keberangkatan kereta ya, guys! Diatas adalah contoh harga termurah jika kamu memilih kereta api sebagai kendaraan utama.

Harga penyeberangan juga murah

Jika sudah ke Stasiun Banyuwangi Baru, kamu bisa jalan kaki ke pelabuhan Ketapang menyeberang ke Gilimanuk. Biasanya hanya butuh waktu 25-35 menit waktu yang dibutuhkan untuk menyeberang.

Harga kapal penyeberangan Ketapang-Gilimanuk. Sumber foto

Menginapnya juga murah! Cuma mulai Rp 49 ribu

Jika sudah sampai ke Gilimanuk, kamu bisa naik kendaraan umum untuk mengantarkanmu ke penginapan. Biaya transportasimu selama di Bali tergantung berapa jauh kamu menjelajahi Bali. Ini beberapa penginapan super murah yang saya temukan di traveloka yang bisa kamu jadikan pilihan menginap.

Ini penginapan murah di Kuta, Denpasar, dan Ubud. Sumber dari Traveloka

Untuk destinasinya sendiri, kamu bisa memilih berbagai destinasi di Bali, mulai dari Pantai, pegunungan, hingga danaunya.

Berikut ini rincian dana traveling Jakarta-Bali:

Kereta PP: 2 x Rp 162 ribu =Rp 366 ribu
Makan: 3 hari x (Rp 10.000 x 3) = Rp 90 ribu
Menyeberang: 2 x Rp 75 ribu = Rp 150 ribu
Penginapan: 2 hari x Rp 57 ribu = Rp 114 ribu
Total: Rp 690 ribu
*Sisa dari Rp 1 juta= Rp 310 ribu, bisa kamu gunakan untuk naik bus umum dan bayar tiket masuk wahana wisata selama di Bali.

***

Selalu ada cara untuk traveling dengan biaya murah. Kamu bisa melakukannya!

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU